Kapolri Kerahkan Tim Evakuasi Helikopter Rombongan Kapolda Jambi yang Mendarat Darurat di Kerinci

Minggu, 19 Februari 2023 | 22:02 WIB
Kapolri Kerahkan Tim Evakuasi Helikopter Rombongan Kapolda Jambi yang Mendarat Darurat di Kerinci
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat konferensi pers di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (19/12/2022). (YouTube Sekretariat Presiden)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Tempatnya ada di suatu ketinggian sehingga butuh waktu evakuasi. Mohon doanya evakuasi bisa cepat," imbuhnya.

Sigit menyampaikan, kondisi Rusdi beserta rombongan dalam kondisi selamat, meskipun beberapa diantaranya mengalami luka-luka.

"Alhamdulilah saat ini kita udah dapat info dari penumpang berjumlah delapan orang terdiri dari Kapolda, Direktur, staf dan tiga kru semuanya dalam kondisi selamat," tutup Sigit.

Sebelumnya diketahui helikopter yang membawa oleh Kapolda Jambi, Irjen Rusdi Hartono melakukan pendaratan darurat di sebuah perbukitan, Muara Emat, Kerinci, Minggu (19/2/2023).

Helikopter Polri jenis Super Bell 3001 saat itu membawa Kapolda Jambi beserta rombongan, dalam rangka kunjungan kerja ke Polres Kerinci.

Berdasarkan informasi awal, helikopter tersebut melakukan pendaratan darurat gegara cuaca buruk.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI