Polres Jaksel Bakal Tes Urine Pengemudi Fortuner yang Rusak Mobil Honda Brio Pake Senjata di Senopati

Senin, 13 Februari 2023 | 14:15 WIB
Polres Jaksel Bakal Tes Urine Pengemudi Fortuner yang Rusak Mobil Honda Brio Pake Senjata di Senopati
Pengemudi Fortuner melakukan pengrusakan pada pemobil lain. [Istimewa]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengemudi mobil Toyota Fortuner berinisial GR (25), pelaku perusakan mobil Honda Brio di Jalan Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Sekatan, menggunakan benda diduga senjata api, bakal menjalani tes urine. Hal itu dilakukan guna memastikan kondisinya saat melakukan penyerangan.

"Ini masih kami dalami beberapa prosedur tentang pengecekan urine, pendalaman, aktivitasnya itu kami dalami," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Ade Ary Syam Indradi di Mabes Polres Metro Jakarta Selatan pada Senin (13/2/2023).

Ade Ary menyebut GR merupakan mahasiswa S1 yang baru lulus. Kekinian terduga pelaku sedang menjalani magang.

Terkait alat yang diduga senjata api yang digunakan GR untuk merusak mobil Honda Brio milik korban disebut Ade Ary merupakan mainan. Namun pihaknya akan tetap melakukan pendalaman guna memastikannya,

Baca Juga: Viral Pengemudi Fortuner Ngamuk Rusak dan Tabrak Mobil di Senopati

"Benda replika, ini kami akan lakukan pemeriksaan secara laboratories, ini terbuat dari plastik," ujarnya.

Viral di Media Sosial

Berdasar kronologi yang diceritakan korban bernama Ari Widianto lewat akun Twitter @ari295, peristiwa ini disebutnya terjadi di depan Office 8, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Minggu (12/2/2023) dini hari tadi sekira pukul 02.00 WIB.

"Tadi pagi sekitar pukul 02.00 mobil saya dirusak oleh pengemudi Fortuner. Awal mulai mobil tersebut melawan arah di depan Office 8," tutur @ari295.

Ari mengaku, ketika itu hendak melintas menggunakan mobil Honda Brio berpapasan dengan Fortuner tersebut yang melawan arah. Dia selanjutnya memberikan isyarat berupa lampu dim ke arah mobil Fortuner dengan harapan diberi ruang jalan.

Baca Juga: Kronologi Pengemudi Fortuner Ngamuk Di Jalan Rusak Mobil Brio Pakai Pedang, Bikin Geram Influencer Hingga Politisi

Namun, kata Ari, pengemudi Fortuner tetap diam tak memberikan ruang jalan bagi kendaraannya. Pengemudi Fortuner menurutnya baru memberikan ruang jalan setelah melontarkan kata-kata kasar.

"Diberi dim tapi tidak mau minggir. Akhirnya mau minggir setelah mengeluarkan kata-kata kasar," beber Ari.

Tak hanya itu, pengemudi Fortuner tersebut ternyata mengejar Ari, lalu merusak bagian kaca depan mobilnya menggunakan samurai dan airsoft gun. Bahkan setelah merusak, pengemudi Fortuner tersebut menabrakkan mobilnya ke mobil Brio milik Ari.

"Pelaku tindak pengerusakan di Senopati tadi pagi membawa airsoft gun dan samurai untuk merusak mobil," ungkapnya.

"Selain kaca depan saya dirusak, pelaku juga menabrak mobil. Sehingga body penyok dan kaca depan hancur," imbuhnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI