Suara.com - Isra Miraj sudah semakin terasa, karena faktanya hari peringatan ini sudah sangat dekat. Tidak sedikit yang belum sempat melihat kalender sehingga belum mengetahui kapan Isra Miraj 2023 tanggal berapa. Jadi Anda dapat menemukan informasinya di sini.
Isra Miraj merupakan momen bersejarah yang penuh makna bagi umat Islam di seluruh dunia. Erat dengan perjalanan Rasulullah SAW yang ditemani oleh malaikat Jirbil dalam satu malam, Nabi kemudian mendapatkan perintah shalat lima waktu dari Allah SWT.
Kapan Isra Miraj 2023 akan Tiba?
Jika mengacu pada tanggalan dan surat keputusan yang diterbitkan oleh pemerintah, tahun 2023 ini Isra Miraj akan jatuh pada tanggal 18 Februari 2023. untuk tanggalan Hijriyah, adalah 27 Rajab 1444 H. jatuhnya Isra Miraj sendiri akan bertepatan dengan hari Sabtu.
Pada tahun-tahun sebelumnya, perayaan Isra Miraj sendiri dilakukan dengan banyak cara. Mulai dari memperbanyak dzikir, kemudian memperbanyak sholawat, istighfar, dan ibadah lain yang disarankan dalam tuntunan Islam.
Pada dasarnya, perayaan Isra Miraj sendiri dilakukan untuk meneladani kisah Nabi Muhammad SAW dalam melakukan perjalannya, dan mendapatkan wahyu dari Allah SWT terkait kewajiban shalat lima waktu untuk kaum muslim.
Lalu Apakah Tanggal Merah dan Ada Cuti Bersama?
Untuk pembahasan tanggal merah dan cuti bersama tentu acuan paling akurat adalah Surat Keputusan Bersama 3 Menteri.
Dalam SKB 3 Menteri yang diterbitkan terakhir, Isra Miraj sendiri ditetapkan sebagai hari libur nasional atau tanggal merah. Hal ini sangat dirasakan oleh anak sekolah dan pegawai yang memiliki sistem enam hari kerja dalam satu minggu.
Mereka akan dapat merasakan long weekend berkat hadirnya Isra Miraj pada hari Sabtu, 18 Februari 2023 mendatang. Meski demikian untuk pegawai yang bekerja dengan model lima hari kerja dalam sepekan, hal ini tidak akan terlalu terasa.
Pada SKB 3 Menteri tersebut, Isra Miraj ditetapkan sebagai hari libur nasional, sehingga pada Sabtu, 18 Februari 2023 kantor dan sekolah akan diliburkan. Namun demikian tidak tercantum pengumuman mengenai cuti bersama dalam rangka Isra Miraj ini.
Dalam berkas tersebut, tercatat hanya ada satu tanggal merah untuk bulan Februari, yakni tanggal 18 Februari 2023, dalam rangka Isra Miraj 1444 Hijriyah. Jadi dipastikan tidak akan ada cuti bersama dalam rangka Isra Miraj di tahun 2023 ini.
Itu tadi sekilas mengenai jawaban atas pertanyaan kapan Isra Miraj 2023 tanggal berapa yang diajukan oleh netizen. Semoga menjadi artikel yang berguna, dan selamat melanjutkan kegiatan Anda!
Kontributor : I Made Rendika Ardian