Diprotes Warga Lamongan, Siapa Sosok Pria Gendong Anak yang Ada pada Bungkus Rokok?

Farah Nabilla Suara.Com
Minggu, 05 Februari 2023 | 11:16 WIB
Diprotes Warga Lamongan, Siapa Sosok Pria Gendong Anak yang Ada pada Bungkus Rokok?
Gambar seorang pria yang menggendong anak pada bungkus rokok.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sakri mengatakan foto itu bahkan ada bank datanya dan bisa dilihat oleh semua orang, melalui laman www.tobaccolabels.ca/countries. Setiap gambar bungkus rokok disebutnya akan dicek keefektifannya oleh beberapa badan survei.

Gambar pria yang menggendong anak sambil merokok itu dikatakannya menerima skor rendah sehingga tak lagi efektif untuk dijadikan peringatan kesehatan. Oleh karenanya, sesuai regulasi, Kemenkes mengeluarkan tiga gambar pengganti yang baru.

Dua dari tiga foto memakai model asli dari Indonesia, yang mengidap penyakit akibat rokok. Adapun hal ini disampaikan oleh Menteri Kesehatan saat itu, Nila F Moeloek, dalam peringatan Hari Tanpa Tembakau Sedunia pada 31 Mei 2018.

Atas dasar ini, warganet Twitter pun turut menyimpulkan bahwa alasan polisi menghentikan laporan Edi Santoso lantaran Kemenkes sempat mengonfirmasi jika sosok pria dalam bungkus rokok sambil menggendong anak itu berasal dari Thailand.

"Ada kemungkinan cuma klaim aja bpk nya soalnya fotonya sebenarnya orang Thailand, itu ada di bank data tobacco nya cek aja. Makannya kasusnya ga dilanjutin," tulis seorang warganet menanggapi sebuah cuitan tentang pria asal Lamongan tersebut.

Kontributor : Xandra Junia Indriasti

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI