Suara.com - Presiden Joko Widodo alias Jokowi turut menghadiri acara Imlek Nasional di Lapangan Banteng, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (29/1/2023). Dalam acara ini, hadir juga sejumlah tokoh nasional sebagai tamu undangan.
Beberapa di antaranya seperti Presiden kelima RI sekaligus Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri; Ketua DPR RI Puan Maharani, Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga Hartarto; Menko Polhukam, Mahfud MD; hingga Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.
"Pertama-tama saya mengucapkan selamat tahun baru Imlek 2574 Gong Xi Fat Cai, semoga kebahagiaan dan kesejahteraan selalu menyertai kita semuanya," ujar Jokowi dalam sambutannya.
Dalam kesempatan ini, Jokowi mengajak masyarakat bersyukur atas situasi negara saat ini. Terlebih lagi, Indonesia telah melewati masa sulit di tahun 2020-2022 ketika pandemi Covid-19.
Baca Juga: Presiden Jokowi Tidak Mau Campuri Pilihan Politik Kaesang Pangarep
"Betapa saat pandemi masuk kita semuanya gagap, bingung, policy apa yang harus kita putuskan," ucapnya.
Setelah menyampaikan sambutan, Jokowi bersama Megawati dan Heru Budi diajak menggebuk rebana biang sebagai tanda dimulainya acara Imlek Nasional.
Sebelum seremonial berakhir, Jokowi beserta tamu undangan juga menyaksikan pertunjukan barongsai dan menyalami undangan lainnya.