Suara.com - Prototipe chatbot ChatGPT yang dikembangkan oleh OpenAI telah tersedia gratis dan dapat digunakan oleh siapa saja. Ternyata ChatGPTP bisa digunakan untuk membuat skripsi otomatis. Untuk itu, ketahui cara pakai ChatGPT OpenAI.
"Format dialog memungkinkan ChatGPT menjawab pertanyaan, mengakui kesalahan, menantang premis yang salah, dan juga menolak permintaan tidak pantas," kata OpenAI, dikutip dari NBC News dikutip pada Jumat 27 Januari 2023.
ChatGPT merupakan sebuah perangkat lunak ldengan model bahasa generatif yang menggunakan teknologi untuk dapat memprediksi kalimat atau kata berikutnya yang ada dalam suatu percakapan ataupun perintah teks. Cara menggunakan ChatGPT sangat mudah. ChatGPT juha bisa membalas pesan pengguna dalam yang sangat waktu singkat.
Dengan menggunakan teknologi ini Anda juga bisa membuat teks skripsi secara cepat dan mudah. Anda tak perlu lagi mengetik satu persatu kalimat. ChatGPT secara otomatis akan menuliskan kata per kata yang Anda inginkan.
Lantas bagaimana cara membuat skripsi otomatis pakai ChatGPT Openai? Simak langkah-langkahnya berikut ini.
Cara Pakai ChatGPT Openai
Jika Anda tertarik untuk menggunakan ChatGPT agar skripsi Anda cepat selesai, ini langkah-langkah menggunakannya:
1. Buka browser dan masuk ke situs https://chat.openai.com di PC/laptop maupun smartphone.
2. Setelah itu, Anda akan diminta untuk melakukan login sebelum menggunakan laman ChatGPT.
3. Bila belum login, Anda bisa mendaftarkan diri menggunakan email atau langsung menggunaan akun Google atau Microsoft.
4. Setelah berhasil login, silakan masukkan kalimat pertanyaan ataupun pernyataan dalam kolom percakapan yang tersedia.
5. Selanjutnya, kirim dan ChatGPT pun akan memberikan tanggapannya.
Jika sebelumnya, ChatGPT sempat bisa diakses secara gratis namun saat ini mulai membuka opsi berlangganan. Mengutip dari berbagai sumber, The Verge melaporkan biaya langganannya mencapai US$42 per bulan.
Adapun akses berbayar tersebut dinamakan dengan ChatGPT Pro, yaitu ChatGPT yang memberikan respons yang lebih cepat, akses yang lebih mudah diandalkan, dan prioritas untuk mencoba fitur terbarunya.
Perlu dipahami aksi membuat skripsi menggunakan bantuan ChatGPT OpenAI merupakan tindakan yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Pastikan Anda membuat skripsi secara mandiri tanpa bergantung pada mesin sepenuhnya.
Nah itu tadi cara pakai ChatGPT OpenaAI Dengan menggunakan teknologi ini Anda bisa cepat menyelesaikan skripsi yanh sedang Anda kerjakan. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari