Profil Rheo Fernandes, Anak FX Hadi Rudyatmo Digadang Jadi Pasangan Kaesang di Pilkada

Farah Nabilla Suara.Com
Sabtu, 28 Januari 2023 | 17:38 WIB
Profil Rheo Fernandes, Anak FX Hadi Rudyatmo Digadang Jadi Pasangan Kaesang di Pilkada
Kaesang [Instagram.com/Kaesang]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ramai diperbincangkan sosok Rheo Fernandes yang digadang-gadang bakal dipasangkan dengan Kaesang Pangarep apabila maju dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada). Diketahui, Rheo Fernandes merupakan anak Ketua DPC PDI-P Solo FX Hadi Rudyatmo.

Wacana ini mulai mencuat setelah adanya ketertarikan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut untuk terjun ke dunia politik.

Beberapa pihak menilai bahwa duet antara anak dari kedua tokoh politik Kota Solo tersebut tidak menutup kemungkinan akan terjadi.

Sebagaimana diketahui bahwa Kaesang Pangarep telah berpengalaman untuk memimpin Persis Solo. Ditambah selama ini Kaesang juga tumbuh di lingkungan keluarga yang berkarir di dunia politik.

Baca Juga: Rayu Kaesang Pangarep Gabung PDIP Ikut Jokowi dan Gibran, Hasto Beri Ultimatum: Satu Keluarga Tak Boleh Masuk Partai Berbeda!

Melansir dari berbagai sumber, anggota fraksi PDI-P, DPRD Solo yang juga merupakan Wakil Ketua DPC PDI-P Solo, Suharsono menyebut bahwa ada hal yang perlu disiapkan, apabila benar Kaesang hendak mencalonkan diri. Salah satunya adalah untuk mencari pasangan yang sepadan dengannya.

Kemudian, nama Rheo Fernandes pun mulai mencuat. Ia disebut-sebut pantas menjadi pasangan dari Kaesang Pangarep apabila maju dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) mendatang.

Lantas, seperti apakah profil dari Rheo Fernandes, anak FX Hadi Rudyatmo yang digadang-gadang akan menjadi pasangan Kaesang Pangarep? Simak informasi lengkapnya berikut ini.

Diketahui, Rheo Fernandez merupakan seorang politikus muda dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).

Melansir dari berbagai sumber, ia mengaku mendapatkan banyak petua dan teladan dari sang ayah yang tidak lain adalah mantan Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo.

Baca Juga: PDI Perjuangan Terbuka untuk Kaesang Pangarep, Hasto: Kami Tak Kenal Keluarga Berpolitik di Jalur Partai Berbeda-beda

Dari sosok Rudi, bapak dua anak tersebut belajar banyak hal terkait dengan bagaimana cara untuk menjadi seorang pemimpin.

Salah satu pelajaran yang begitu tertanam dalam benak Rheo yaitu prinsip dan juga totalitas Rudi pada saat melayani masyarakat.

Dalam menjalankan tugas dan juga pelayanan publik di Solo, Rheo menyebut sang ayah tidak memprioritaskan keluarga daripada warganya.

Prinsip lain yang diajarkan oleh Rudi kepada Rheo yaitu dalam menjadi seorang pemimpin maupun penguasa, tidak harus menguasai. Namun, kekuasaan yang diperoleh bisa digunakan untuk melayani dan juga membantu dalam mewujudkan kesejahteraan warga.

Tidak hanya itu, Rheo juga sangat terkesan dengan nasihat dari sang ayah yang membuat dirinya tidak merasa memiliki apa yang bukan menjadi haknya. Meskipun sekedar dalam pikiran.

Hal tersebut dikarenakan pikiran ingin memiliki bisa membuat ke arah perbuatan mencuri.

Maju dalam Pemilu 2024

Diketahui, bagi Rheo sendiri, sang ayah sudah bekerja keras selama menjadi Wawali dan juga Wali Kota Solo. 

Ia berharap apa yang sudah diberikan oleh Rudi bisa diterima masyarakat Solo. Saat ini, Rheo menuturkan bahwa ia akan melanjutkan kiprah sang ayah dalam dunia politik.

Sebagaimana diketahui, dari lima anak Rudi, hanya Rheo yang menekuni dunia politik dengan menjadi Wakil Ketua PAC PDIP Jebres.

Meskipun tiga kali menolak maju sebagai caleg DPRD, Rheo tidak menampik bahwa ia akan maju dalam Pemilu 2024.

Kontributor : Syifa Khoerunnisa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI