Rekam Jejak Kelam Samanhudi Anwar Eks Wali Kota Blitar Tersangka Perampokan Rumah Dinas Walkot

Farah Nabilla Suara.Com
Sabtu, 28 Januari 2023 | 17:23 WIB
Rekam Jejak Kelam Samanhudi Anwar Eks Wali Kota Blitar Tersangka Perampokan Rumah Dinas Walkot
Eks Wali Kota Balitar Samanhudi Anwar. [Foto: ANTARA]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ditangkap KPK atas kasus suap

Kepempimpinan Samanhudi harus terhenti di tengah jalan. Sebab dirinya ditangkap oleh KPK lantaran terbukti terlibat perkara suap proyek gedung SMPN 3 Kota Blitar. Berkat keterlibatannya, Samanhudi dihukum selama 4 tahun 4 bulan.

Ia sempat pindah berkala dari penjara ke penjara sebelum akhirnya menetap di Lapas Sragen.

Tak kapok dibui, malah bikin komplotan geng kriminal

Alih-alih berbenah, Samanhudi membentuk sebuah geng kriminal kala dirinya ia menjalani proses masa tahanan di Lapas Sragen. 

Kala itu ia bertemu dengan NT, AJ dan AS, yang ketiganya adalah penjahat kelas kakap.

Samanhudi dan tiga serangkai penjahat tersebut merencanakan sebuah perampokan rumah dinas Wali Kota Blitar Santoso.

Berkat satu orang dari komplotan tersebut mau buka suara, keterlibatan Samanhudi akhirnya terungkap ke polisi

“Di sana mereka ketemu dan memberikan informasi, yang selanjutnya oleh Saudara NT dan lima orang itu melakukan curas (pencurian dengan kekerasan) di bulan Desember 2022,” ujar Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jatim Komisaris Besar Polisi Totok Suharyanto, Jumat (27/8/2023).

Baca Juga: Fakta Tentang Samanhudi, Mantan Wali Kota Blitar Terseret Perampokan Rumah Dinas

Kontributor : Armand Ilham

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI