Jhon juga menegaskan melalui Facebooknya bahwa akun Instagram resminya hanya satu, yakni @jhonlbf. Begitu pula dengan akun Tiktoknya yang bernama @jhon.lbf_official.
Tak sampai di situ, Jhon juga mewanti-wanti pihak yang menduplikat akun Jhon LBF untuk penipuan agar segera bertobat.
KESIMPULAN
Dari penjelasan di atas, maka kabar Jhon LBF siap mentransfer uang senilai Rp 100 juta bagi warganet yang bisa menjawab pertanyaannya adalah hoaks.
Kabar tersebut masuk ke dalam kategori konten tiruan.