Bacaan Niat dan Doa Mandi Keramas Puasa Rajab 2023

Chyntia Sami Bhayangkara
Bacaan Niat dan Doa Mandi Keramas Puasa Rajab 2023
Ilustrasi mandi - Niat dan Doa Mandi Keramas Puasa Rajab 2023 (unsplash)

Bacaan Niat dan Doa Mandi Keramas Puasa Rajab 2023

Suara.com - Mandi keramas dapat umat muslim lakukan sebelum melaksanakan puasa, salah satunya adalah puasa Rajab. Tujuan mandi keramas atau mandi junub ini adalah untuk menghilangkan dan mensucikan diri dari hadas besar. Seperti apa bacaan niat mandi keramas puasa Rajab 2023?

Puasa Rajab merupakan salah satu amalan yang dianjurkan Rasulullah SAW kepada umatnya karena bulan Rajab termasuk ke dalam salah satu dari empat bulan yang penuh kebaikan. Dengan kondisi badan yang suci dan bersih akan menambah keutamaan dan pahala yang didapatkan di bulan Rajab.

Allah SWT berfirman dalam surat At-Taubah ayat 36 mengenai empat bulan mulia yang berbunyi sebagai berikut. 

“Sesungguhnya bilangan bulan pada sisi Allah adalah dua belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menganiaya diri kamu dalam bulan yang empat itu, dan perangilah kaum musyrikin itu semuanya sebagaimana merekapun memerangi kamu semuanya, dan ketahuilah bahwasanya Allah beserta orang-orang yang bertakwa.” (QS. At-Taubah: 36)

Baca Juga: Niat Puasa Qadha Ramadhan di Bulan Syawal dan Ketentuan Tata Caranya

Lantas bagaimana tata cara, niat, dan doa mandi keramas sebelum puasa Rajab yang dapat dilakukan? Simak ulasannya berikut ini.

Mandi Keramas Sebelum Puasa Rajab

Bagi Anda yang akan melaksanakan puasa Rajab, dapat terlebih dahulu melakukan mandi keramas dan mengetahui niatnya.

“Nawaitul ghusla liraf 'il hadatsil akbari fardhal lillaahi ta'aala”

Artinya: Aku berniat mandi besar untuk menghilangkan hadas besar fardu karena Allah ta'ala

Baca Juga: Puasa Syawal Harus Berurutan? Berikut Penjelasannya

Setelah mengetahui bacaan niatnya, Anda dapat melanjutkannya dengan mengetahui tata caranya setelah membaca niat.