Suara.com - Sebagai pasangan yang sudah menikah tentu mendambakan hadirnya momongan untuk melengkapi keluarga kecilnya. Namun tak sedikit, pasangan tak kunjung dikaruniai anak meskipun mereka sudah lama menikah. Meskipun begitu Anda jangan berputus asa dan sebaiknya segera praktikan amalan cepat dapat anak menunut Buya Yahya ini.
Dengan mengamalkan beberapa amalan ini bisa mempercepat seseorang untuk dikaruniai anak. Bahkan kata Buya Yahya, amalan ini juga akan membuka pintu rezeki. Hal ini sebagaimana dijelaskan oleh Buya Yahya melalui sebuah tausyiahnya, yang dipublikasikan melalui chanel YouTube Al-Bahjah TV dengan judul Nasehat dan Amalan Khusus Agar Lekas Dikaruniai Keturunan.
Segera dikaruniai keturunan merupakan dambaan bagi setiap pasangan terutama mereka yang sudah lama berumah tangga, namun tak kunjung mendapatkan anak. Karena sesungguhnya setiap orang memiliki keberuntungan atau takdir yang tidak sama dengan orang lain. Namun Anda yang belum memiliki anak, tak perlu berkecil hati dan tetap yakin jika Allah SWT akan memberikan keturunan.
Amalan Cepat Dapat Anak
Berikut ini, Buya Yahya menjelaskan terkait sejumlah amalan agar seseorang cepat dikaruniai anak.
1. Memperbanyak Sedekah
Salah satu saran dari Yahya Zainul Ma’arif Jamzuri atau yang akrab disapa dengan Buya Yahya, pengasuh pondok pesantren Al-Bahjah memberikan saran kepada para pasangan agar gemar bersedekah. Buya memberikan saran untuk memperbanyak sedekah sembari berdoa kepada Allah SWT supaya cepat diberikan momongan.
Sedejah juga menjadi amalan yang bisa membuka pintu rezeki. Dengan bersedekah doa-doa kita juga akan makbul. Sehingga tidak ada salahnya jika pasangan yang mendambakan anak bisa berikhtiar dengan cara rutin sedekah.
2. Memperbanyak Istighfar
Baca Juga: Kapan Puasa Rajab 2023? Ini Jadwal Berpuasa Lengkap 10 Hari
Bisa jadi salah satu penghalang seseorang tak kunjung memiliki anak adalah dosa-dosa di masa lalu atau di masa sekarang yang sengaja diperbuat. Sebagai umat Islam dianjurkan untuk memohon ampun kepada Allah. Oleh karena itu, pasangan yang ingin memiliki anak sebaiknya memperbanyak membaca istighfar.