Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi sempat membagikan sepeda untuk anak-anak sekolah saat meresmikan Bendungan Kuwil Kawangkoan di Minahasa Utara, Sulawesi Utara, Kamis (19/1/2023). Anak-anak sekolah begitu antusias untuk menjawab pertanyaan yang diajukan Jokowi.
Pertanyaan pertama yang dilontarkan Jokowi ialah nama bendungan yang akan diresmikannya tersebut.
"Bendungan ini namanya bendungan apa? yang bisa maju. Ya, ini maju," kata Jokowi menunjuk salah satu siswa.
"Kelas berapa ini? Nama?," tanya Jokowi.
Baca Juga: Jokowi Resmikan Bendungan Kuwil Kawangkoan, Diharapkan Cegah Banjir di Sulawesi Utara
"Elfatah, kelas enam," jawab siswa tersebut.
Kemudian Elfatah menyebut nama bendungannya. Setelah itu, Jokowi mempersilakan Elfatah untuk mendapatkan sepedanya.
"Sepedanya ada nggak ya? Dapat sepeda sepedanya nggak ada. Di depan dulu. Oh ada," tutur Jokowi.
Tidak hanya satu, Jokowi memberikan beberapa unit sepeda kepada anak-anak sekolah yang datang ke acara peresmian tersebut.
Pertanyaan selanjutnya yang diajukan Jokowi ialah dua fungsi bendungan. Naisil Hendar, salah satu pelajar berhasil menjawab pertanyaan Jokowi tersebut.
Baca Juga: Sebut Jokowi Firaun, Permintaan Maaf Cak Nun Dinilai Arogan
"Sebagai tempat penampungan air hujan terus yang kedua?Sebagai tempat membudidayakan ikan? Sebentar saya mau tanya pak menteri. Betul," terangnya.
Total Jokowi memberikan lima sepeda untuk para pelajar di sana. Adapun Bendungan Kuwil Kawangkoan dibangun sejak 2016. Bendungan itu memiliki kapasitas tampung 26 juta meter kubik dengan luas genangan 157 hektar.
"Bisa untuk nanti pembangkit listrik kemudian mengurangi banjir yang ada utamanya di Manado dan juga untuk pertanian. Karena ini berada di atas Manado," ungkap Jokowi.
"Sehingga kalau tidak dihentikan di sini airnya bisa lari dan bisa menyebabkan Manado banjir seperti saya ingat pernah 2014 di Manado banjir bandang," sambungnya.
Selain mencegah banjir, bendungan itu juga bisa dimanfaatkan untuk pembangkit listrik tenaga mikro hidro. Menurutnya, Bendungan Kuwil Kawangkoan bisa menghasilkan tenaga listrik 0,70 megawatt.