Sandiaga Uno Berpeluang Diusung KIB Jadi Cawapres, Pengamat: Jika Direstui Pak Prabowo

Rabu, 18 Januari 2023 | 13:57 WIB
Sandiaga Uno Berpeluang Diusung KIB Jadi Cawapres, Pengamat: Jika Direstui Pak Prabowo
Menparekraf Sandiaga Uno optimistis Onic Esports atau RRQ Hoshi bisa juara di turnamen internasional Mobile Legends: Bang-Bang atau M4 World Championship. [Screenshot YouTube MPL ID]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dinilai berpeluang menjadi calon wakil presiden dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) jika ia bergabung dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Direktur Eksekutif Indonesia Political Power Ikhwan Arif mengatakan bahwa posisi cawapres sangat menentukan. Terlebih, jika kandidat tersebut memiliki rekam jejak yang menjanjikan.

Misalnya, kandidat tersebut memiliki latar belakang sebagai pengusaha yang punya modal logistik kuat atau berpengalaman sebagai menteri.

"Jadi ini alasan PPP tertarik mendukung Sandiaga Uno sebagai capres atau cawapres potensial pilihannya PPP," ujar Ikhwan pada Selasa (17/1/2023).

Baca Juga: Bentuk Ganjarian Spartan, Guntor Romli, Ade Armando hingga Eko Kuntadhi Dukung Ganjar Capres: Kami Pilih Penerus Jokowi

Menurutnya, Sandiaga sudah tidak memiliki peluang untuk maju di Pilpres 2024 dari Partai Gerindra. Pasalnya, Gerindra sudah mendeklarasikan Prabowo sebagai capres dan keinginan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai pendampingnya.

"Sandiaga jika direstui Pak Prabowo maju di Pilpres, besar kemungkinan akan diusung KIB sebagai cawapres potensial pilihan KIB yang akan mendampingi Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto," lanjut Ikhwan.

Lebih lanjut, ia menilai jika duet Airlangga dan Sandiaga terwujud, koalisi lain akan kewalahan. Terlebih, keduanya merupakan menteri pilihan Presiden Jokowi yang juga akan mendapatkan restu darinya.

"Persoalan elektabilitas bisa diukur ulang," tandasnya.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerja sama Suara.com dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.

Baca Juga: 'Sebaiknya Bukan dari Partai' Ini Sosok yang Dinilai Ideal Jadi Cawapres Anies Baswedan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI