Mensesneg Klaim Tak Ada Reshuffle Kabinet di Januari 2023: Kalau Februari Nggak Tahu

Selasa, 17 Januari 2023 | 09:56 WIB
Mensesneg Klaim Tak Ada Reshuffle Kabinet di Januari 2023: Kalau Februari Nggak Tahu
Menteri Sekretaris Negara Pratikno (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Sekretaris Negara Pratikno menyampaikan bahwa tidak ada reshuffle Kabinet Indonesia Maju pada bulan Januari 2023.

Hal itu disampaikan Pratikno ketika bertemu dengan awak media, dirinya mengaku tak ada yang diceritakan soal reshuffle.

"Aduh Ya Allah saya harus cerita apalagi, enggak ada cerita reshuffle," kata Pratikno dikutip Suara.com dari tayangan Kompas TV, Selasa (17/01/2023).

Pratikno mengklaim bahwa kinerja dan hubungan para menteri di kabinet baik-baik saja.

"Baik itu baik, kinerjanya juga bagus, evaluasi APBN tahun 2022 juga sangat bagus," tuturnya.

Dia juga menegaskan bahwa tidak ada perombakan menteri di kabinet pada bulan Januari.

Akan tetapi, Pratikno mengaku tidak mengetahui akankah ada reshuffle pada bulan Februari mendatang.

"Nggak ada nggak ada reshuffle (Januari), Februari? ya nggak tahu," tandas Pratikno.

Sementara itu, Sekretaris Kabinet Pramono Anung menutup rapat-rapat perihal rencana Jokowi melakukan reshuffle menterinya.

Baca Juga: Cak Nun Sebut Jokowi Bak Firaun, Luhut Binsar Panjaitan Bak Haman

"Saya nggak tahu kalau ada yang bocor, saya bagian yang nyimpen yang nggak bocor, pokoknya saya nyimpen yang ngggak bocor, abis kamu tanya bocorannya, saya nyimpen yang nggak bocor," tutur Pramono di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (16/1/2023).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI