8 Fakta Liquid Sabu, Berasal dari Iran, Waspadai Penyebarannya!

Rifan Aditya Suara.Com
Minggu, 15 Januari 2023 | 14:39 WIB
8 Fakta Liquid Sabu, Berasal dari Iran, Waspadai Penyebarannya!
fakta liquid sabu - Ilustrasi liquid vape (Foto oleh Nathan Salt/pexels)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

4. Berasal dari Iran

Berkat kerjasama yang dilakukan pihak kepolisian dan bea cukai, deteksi awal pengiriman barang haram tersebut diketahui berasal dari Iran. Jalur yang digunakan jaringan tersebut adalah dari Iran, Cina, dan Hongkong, baru kemudian dipasarkan secara luas pada kemasan yang lebih kecil.

5. Pengiriman Dilakukan Dua Kali

Menurut keterangan pihak bea cukai, diketahui bahan baku ini berasal dari Iran dan kemudian dikirimkan ke Hongkong sebelum masuk wilayah Indonesia. Pengiriman bahan baku diketahui sebanyak dua kali, pertama dengan berat 8 kilogram, dan kedua dengan berat 1 kilogram.

6. Penjualan pada Pasar Online

Pelaku sendiri berencana mengedarkan liquid sabu ini secara online di area Jakarta dan Jabodetabek. Satu botol kecil ini dihargai sekitar Rp 200.000. seperti diketahui, liquid sendiri adalah barang yang dijual bebas. Pelaku memanfaatkannya untuk menyebarkan barang ini pada pasar yang tinggi peminatnya.

7. Efek Seperti Menggunakan Sabu

Karena mengandung sabu di dalamnya, maka penggunaan liquid ini dapat memberikan efek fly yang mirip dengan mengkonsumsi sabu. Hal ini jelas merugikan karena pengguna vape mungkin saja tidak sadar bahwa ia telah mengkonsumsi sabu dengan cara tersebut.

8. Himbau untuk Hati-Hati

Baca Juga: Ungkap Efek Pengguna Liquid Vape Sabu, Direktur Narkoba Polda Metro Jaya: Fly

Karena diperkirakan masih banyak produk liquid sabu sebagai bahan campurannya, pihak kepolisian mengharap agar masyarakat pengguna vape dan liquid ini untuk terus berhati-hati. Pastikan menggunakan produk yang berlisensi jelas sehingga terhindar dari penipuan seperti ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI