Gelar Rakernas 2023, Partai Buruh Bakal Adakan Konvensi Tentukan Nama Capres-Cawapres

Sabtu, 14 Januari 2023 | 17:37 WIB
Gelar Rakernas 2023, Partai Buruh Bakal Adakan Konvensi Tentukan Nama Capres-Cawapres
Ketua Umum Partai Buruh Said Iqbal mengatakan pihanya akan menggelar konvensi untuk menentukan nama-nama calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang akan didukung pada Pemilu 2024. [Suara.com/Rakha Arlyanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyalakan flare saat memimpin massa aksi di Kawasan Patung Kuda Arjuna, Jakarta Pusat, Sabtu (14/1/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]
Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyalakan flare saat memimpin massa aksi di Kawasan Patung Kuda Arjuna, Jakarta Pusat, Sabtu (14/1/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]

Presiden Partai Buruh Saiq Iqbal menjelaskan dalam Rakernas ini pihaknya akan mengumkan nama calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang akan didukung pada Pemilu 2024.

"Partai Buruh dalam Rakernas akan bahas siapa capres dan cawapres. Pada saat ini belum bisa kami umumkan," kata Said Iqbal dalam sambutannya di Rakernas 2022.

Said Iqbal mengatakan nama capres dan cawapres jagoan Partai Buruh akan diumumkan tepatnya pada Selasa (17/1/2023) mendatang.

"Tapi pada saat ini kami akan umumkan di dalam rakernas. Minggu depan tanggal 17 Januari di Mall Ciputra Grogol, nanti bisa lihat siapa namanya-namanya," ungkap Said Iqbal.

Dia menyebut sejumlah nama capres dan cawapres tersebut merupakan nama-nama yang diusulkan dari para kader Partai Buruh dan bukan keputusan sepihak para pimpinan partai.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI