Jokowi Siap Dukung Yusril Ihza Mahendra jadi Capres 2024, Elite PDIP: Beri Harapan ke Calon Potensial

Jum'at, 13 Januari 2023 | 10:18 WIB
Jokowi Siap Dukung Yusril Ihza Mahendra jadi Capres 2024, Elite PDIP: Beri Harapan ke Calon Potensial
Yusril Ihza Mahendra dan Presiden Jokowi (Twitter)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Saya mendukung lho, kalau prof Yusril di 2024 nanti dicalonkan jadi presiden atau wakil presiden," kata Jokowi.

Jokowi menyatakan kalau dukungannya itu serius disampaikan untuk Yusril. Sampai-sampai ia memberikan tugas kepada PBB untuk memenuhi syarat presidential threshold.

"Ini serius, serius, tugasnya PBB mencarikan kendaraan supaya sampai 20 persen. Iya dong, ya, tugasnya di situ. Begitu dapat kendaraan saya dukung, serius," ujarnya.

Dukungan tersebut juga disampaikan Jokowi sebagai bentuk balas budinya. Ketika maju sebagai calon wali kota Solo, PBB menjadi salah satu partai yang mendukung Jokowi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI