Suara.com - Imlek 2023 warna apa? Tahun Baru Imlek 2023 atau tahun Kelinci Air akan diberlangsung mulai 22 Januari 2023 dan berakhir tanggal 24 Februari 2023 mendatang. Tentunya, di tahun baru ini, ada warna yang dianggap paling beruntung.
Sejumlah warna keberuntungan ini dapat digunakan pada berbagai aspek kehidupan. Mulai dari desain interior, desain eksterior, tren fashion, kesenian dan lainnya. Lalu untuk Imlek 2023 warna apa yang bakal menjadi simbol keberuntungan?
Feng Shui, seni dan ilmu yang berasal dari China Kuno tersebut hingga kini masih banyak dianut oleh kebanyakan orang. Salah satunya terkait pemilihan warna yang dinilai dapat mendatangkan keberuntungan.
Nah, ada beberapa warna keberuntungan dan maknanya pada Imlek 2023 ini. Kamu bisa menggunakan warna-warna ini sebagai dekorasi atau aksesoris rumah. Mari cek Imlek 2023 warna apa saja yang baik untuk kalian.
Warna Keberuntungan Imlek 2023 dan Maknanya
1. Apple Green atau Hijau Apel

Apple green atau warna apel hijau masuk dalam daftar warna keberuntungan yang bisa digunakan untuk menyambut tahun Kelinci Air Imlek 2023.
Warna ini dimaknai dengan penciptaan dan perluasan. Tetapi, jika warna ini digunakan secara berlebihan, justru keberadaannya akan membawa perasaan iri dengki.
2. Azure Blue
Baca Juga: 30 Ucapan Tahun Baru Imlek 2023 yang Sopan untuk Orang Tua dan Bos

Azure blue menjadi warna keberuntungan berikutnya dalam tahun baru Imlek 2023. Azure blue melambangkan kebebasan dan perdamaian. Warna ini juga sangat cocok digunakan saat melakukan kegiatan negosiasi dengan rekan ataupun wawancara kerja.