Suara.com - Beredar kabar melalui sebuah video yang menyatakan bahwa hakim dan jaksa Pengadilan Negeri Jakarta Selatan dibuat syok ketika berada di rumah Ferdy Sambo.
Hal itu dikabarkan karena mereka menemukan tulang belulang manusia di sebuah ruangan rahasia di rumah dinas Sambo di Duren Tiga, Jakarta Selatan.
Dalam thumbnail video terlihat kolase foto Ferdy Sambo yang memakai baju tahanan beserta sang istri Putri Candrawathi dan sejumlah tim yang tampaknya melakukan penyelidikan.
Selain itu, kabar tersebut mencatut nama Hakim Wahyu Imam Santoso dan rombongan jaksa menemukan tulang belulang ketika memeriksa CCTV di lokasi kejadian pembunuhan Brigadir J.
Informasi tersebut dibagikan dan diunggah oleh kanal YouTube bernama Era Baru pada Rabu (04/01/2023).
Begini narasi yang dituliskan dalam unggahan tersebut.
"HAKIM DAN JPU SYOKTEMUKAN TKP INI SAAT PERIKSA RUMAH FERDY SAMBO" tulis judul unggahan.
"HAKIM DAN JPU DIBUAT SYOK !! TEMUAN TKP SAMBO !! RUANG RAHASIA FS TERDAPAT TULANG BELULANG MANUSIA" tulis keterangan dalam thumbnail video.
Lalu benarkah klaim tersebut?
Baca Juga: CEK FAKTA: Irfan Hakim Labrak Aldila Jelita Gegara Tak Diizinkan Jenguk Indra Bekti, Benarkah?
PENJELASAN
Berdasarkan hasil penelusuran, klaim soal hakim dan jaksa kaget menemukan tulang belulang manusia saat cek CCTV di rumah Ferdy Sambo adalah salah.
Setelah video ditonton hingga selesai, tak ada klip atau informasi penemuan adanya tulang belulang.
Selain itu, keberadaan ruang rahasia itu pun tak terlihat dan tak ditunjukkan dalam video tersebut.
Unggahan video itu hanya menampilkan momen saat Hakim Wahyu beserta rombongan masuk ke rumah Sambo.
Adapula narator membacakan persidangan kasus pembunuhan Brigadir J yang masih dilakukan hingga saat ini.
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan di atas, maka kabar hakim dan jaksa temukan tulang belulang manusia di ruangan rahasia rumah Ferdy Sambo adalah keliru.
Informasi yang telah tersebar tersebut masuk dalam kategori hoaks.