Menteri dari NasDem Johnny G Plate Mundur, Warganet Bagikan Video Lengkapnya!

Kamis, 05 Januari 2023 | 16:40 WIB
Menteri dari NasDem Johnny G Plate Mundur, Warganet Bagikan Video Lengkapnya!
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate memberikan keterangan pers terkait perkembangan pendaftaran PSE di Kantor Kominfo, Jakarta Pusat, Rabu (3/8/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkoinfo) Johnny G Plate dikabarkan mundur dari jabatannya pada Kamis (5/1/2023). Warganet lantas mengunggah video Johnny mundur.

"Menteri Kominfo Johnny G Plate dikabarkan telah mundur!," ujar akun Twitter @kapten_azay pada Kamis.

Namun, video yang disajikan itu bukanlah terkait mundurnya Johnny sebagai menteri. Akan tetapi, video yang memperlihatkan Johnny tengah berjalan mundur.

Potongan video itu diambil ketika Johnny dipanggil untuk menjadi Menkominfo di Istana Negara pada Selasa (22/10/2019). Johnny terlihat mengenakan kemeja putih dan melambaikan tangan kepada awak media.

Baca Juga: Soal Perppu Cipta Kerja yang Dikeluarkan Jokowi, Refly Harun: Ini Pembangkangan Terhadap Konstitusi yang Nyata

Terkait isu mundur dari kursi Menkominfo, Johnny sendiri telah buka suara. Ia menegaskan masih menjalani tugas sebagai pembantu Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Hingga saat ini kami masih melaksanakan tugas dan fungsi yang dipercayakan oleh bapak Presiden sebagai anggota Kabinet Indonesia Maju," kata Johnny.

Johnny juga menegaskan kalau reshuffle telah menjadi kewenangan Jokowi selaku presiden. Ia mengaku menjaga hak prerogatif presiden tersebut.

"Kami percaya dan yakin bahwa setiap partai politik di Indonesia memahami, memaklumi dan menjaga hak Konstitusional Prerogative Rights President tersebut," ujarnya.

Adapun Johnny mengajak seluruh masyarakat untuk tidak langsung percaya dengan informasi yang tersebar di media sosial. Ia menilai sebaiknya masyarakat mencari kebenaran atas informasi tersebut.

Baca Juga: Mbak Sipon Istri Wiji Thukul Wafat, Jokowi Utang Janji saat Kampanye Pilpres 2014

"Marilah kita bersama menjaga agar informasi yang didistribusi dan ditransmisikan kepada masyarakat terlebih dahulu harus dikonformasi agar akurasinya dapat dipertanggungjawabkan dan demi mencerdaskan masyarakat," jelasnya.

Sebelumnya sempat tersiar pesan instan di WhatsApp yang menyebut Johnny akan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Menkominfo.

"Menkominfo kabarnya mau mengundurkan diri siang ini pukul 14.00," demikian isi pesan instan yang tersebar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI