Jalankan Titah Jokowi, Gubernur Heru Garap Lagi Proyek Giant Sea Wall

Rabu, 04 Januari 2023 | 07:49 WIB
Jalankan Titah Jokowi, Gubernur Heru Garap Lagi Proyek Giant Sea Wall
Presiden Joko Widodo bersama Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono di Pasar Tanah Abang. (Suara.com/Ria Rizki)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Diketahui, NCICD merupakan proyek tembok pengendalian terpadu beserta penampungan air yang dibangun dengan tujuan mengurangi dampak banjir di Jakarta.

Dalam NCICD, terdapat proyek Giant Sea Wall yang merupakan pengerjaan fase B dan fase C. Tembok ini akan menjadi tanggul laut luar, reklamasi laut, hingga jalan tol dari Tangerang dan Bekasi.

Sementara, NCICD fase A sudah mulai dikerjakan dan ditargetkan selesai pada tahun 2027. Proyek ini akan dikerjakan bersama antara Pemprov DKI dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI