Telan biaya hingga Rp1 triliun
Iwan melanjutkan, bahwa biaya pembangunan Masjid Al Jabbar telah menelan biaya hingga Rp1 triliun. Menurut dia, biaya tersebut digelontorkan dalam empat tahap.
Tahap I pada 2017-2018, tahap II pada 2019, tahap III pada 2020 dan sisanya tahap IV hingga 2022 lalu.
Dengan biaya sebesar itu, Masjid Al Jabbar juga memiliki sejumlah fasilitas, diantaranya plaza, selasar, ruang salat mezaninen, ruang salat utama dan ruang terbuka.
Kontributor : Damayanti Kahyangan