Suara.com - Salah satu program pemerintah yang mendapat sambutan hangat dari masyarakat adalah kartu prakerja. Masyarakat kini juga sudah menantikan kartu prakerja 2023 dibuka. Lantas, kapan kartu prakerja 2023 dibuka? Simak penjelasannya di bawah ini.
Penjelasan dari pelaksana kartu prakerja
Kartu prakerja 2023 direncanakan akan dimulai pada kuartal pertama 2023. Di mana nantinya juga ada beberapa perubahan pada prakerja 2023. Adapun perubahan itu, antara lain sebagai berikut:
1. Besaran bantuan yang akan diterima tiap peserta sebesar Rp4,2 juta pada 2023. Lebih banyak dari pada besaran prakerja sebelumnya, yakni per individu menerima Rp3,55 juta.
2. Insentif survei akan diberikan dua kali kepada peserta yang lolos program kartu prakerja dan jumlah total insentif pengisian survei total mencapai 100.000. Insentif ini lebih sedikit daripada kartu prakerja sebelumnya yang mencapai Rp150.000.
3. Skema pelatihan kemungkinan akan dilaksanakan secara offline, online, dan hybrid. Dengan skema ini, memberi kesempatan kepada penerima bantuan sosial lain untuk menerima manfaat dari program kartu prakerja.
4. Bantuan biaya pelatihan naik menjadi Rp3,5 juta dari nilai awalnya yang hanya Rp1 juta.
5. Ada juga insentif pasca pelatihan yang diberikan satu kali sebesar Rp600.000 untuk penerima manfaat kartu prakerja 2023 ini. Sebelumnya, insentif pasca pelatihan diberikan 4x, sehingga totalnya Rp2,4 juta.
Kapan kartu prakerja 2023 dibuka?
Baca Juga: Bersiaplah Kartu Prakerja Berlanjut di Tahun 2023 dengan Skema Normal
Kapan tepatnya kartu prakerja 2023 dibuka masih menunggu intruksi lebih lanjut. Bagi Anda yang saat ini tertarik untuk mengikuti progam kartu prakerja, harap selalu memantau laman prakerja.go.id. Selain melalui website, Anda juga bisa memantau melalui akun media sosial kartu prakerja.