Suara.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengklaim kelompok teroris Mujahidin Indonesia Timur atau MIT di Poso, Sulawesi Tengah telah diberantas total pada 2022. Meski satu pelaku yang diduga telah meninggal dunia belum ditemukan.
Dalam rilis akhir tahun Polri, Listyo menyebut pada 2022 Satgas Operasi Madago Raya berhasil menembak mati tiga dari empat daftar pencarian orang atau DPO kelompok teroris MIT.
"Pada 2022 ini kami menyatakan bahwa kelompok MIT telah diberantas," kata Listyo di Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (31/12/2022).
Menurut Listyo, kekinian Satgas Operasi Madago Raya masih mencari satu DPO. Namun DPO tersebut diperkirakan sudah meninggal dunia.
Baca Juga: Ferdy Sambo Mendadak Cabut Gugatan PTUN terhadap Kapolri dan Presiden Jokowi
"Saat ini masih satu tersisa yang kami cari. Namun, diperkirakan sudah meninggal dunia. Saat ini kami sedang mencari jasadnya," ujarnya.
Mantan Kabareskrim Polri tersebut menjelaskan bahwa keberhasilan Satgas Madago Raya dalam memberantas kelompok teroris MIT ini berdampak positif terhadap aktivitas masyarakat yang mulai berjalan normal.
"Yang bertani dapat berkebun kembali tanpa rasa takut," pungkasnya.