Arief menjelaskan, keputusan Rapat Pemimpin Nasional Partai Gerindra sudah mengamanatkan mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden.
Karenanya, Arief heran mengapa Sandiaga Uno ingin mencalonkan diri sebagai calon presiden.
"Sudah jelas-jelas Gerindra itu keputusan tertinggi itu adalah rapimnas, yang mengamanatkan capresnya adalah Prabowo Subianto. Kok ini dia ingin nyapres," tuding Arief.
Menurut Arief, Sandiaga Uno melakukan safari ke sejumlah petinggi partai dengan menggunakan jabatan Menteri Pariwisata dan Perekonomian Kreatif.
Karena itulah, Arief menuding Sandiaga sedang mempraktikkan strategi politik ular keket.
Arief menyebut manuver-manuver politik Sandiaga Uno itu tidak berkontribusi positif untuk Gerindra.
"Jadi kita itu kayak enggak ngerti aja politiknya uler keket. Kalau gayanya kayak uler keket, tidak pernah membangun Gerindra. Buat apa, enggak ada gunanya juga dia di Gerindra. Memang gunanya apa di Gerindra? Tidak ada kontribusinya di Gerindra."