"Kami mendorong tentunya kepada Pj Gubernur untuk fokus melakukan normalisasi. Mau tidak mau, kami harus melakukan normalisasi," tambahnya.
Sementara Sekretaris DPD PDIP DKI ini juga menyinggung soal penyaluran air bersih di Jakarta. Ia menyarankan Heru lewat Perusahaan Air Minum (PAM) Jaya segera memperluas cakupan jaringan air bersih perpipaan di wilayah Jakarta.
"Air bersih itu cakupan air bersih itu baru 65,85 persen, ini bukan pekerjaan bimsalabim," tuturnya.
"Tetapi, harus dimulai agar jangkauan ketersediaan air bersih bisa terjangkau sampai seluruh pelosok ibu kota," pungkasnya.