Cerita Kaesang, Jokowi Jadi Bapak Tak Pernah Bawa Oleh-oleh: Cuma Kasih 'Selamat'

Rabu, 28 Desember 2022 | 09:40 WIB
Cerita Kaesang, Jokowi Jadi Bapak Tak Pernah Bawa Oleh-oleh: Cuma Kasih 'Selamat'
Foto keluarga Presiden Joko Widodo [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Kaesang Pangarep blak-blakan soal kebiasaan sang ayah usai berkunjung ke berbagai tempat.

Jokowi yang sering ke luar kota hingga luar negeri disebut Kaesang tak pernah membawa oleh-oleh untuk keluarga. Hal ini disampaikan Kaesang dalam perbincangannya bersama Irfan Hakim.

"Bapak itu orang yang enggak pernah ngasih oleh-oleh, seumur hidup," kata Kaesang.

"Dulu kan namanya eksportir sebelum jadi wali kota kan sering keluar negeri kan, namanya kita seorang anak kan kadang pulang dari Jerman, kita berharap pas ditanya hadianya apa, hadiahnya 'Selamat' ya iya sih Alhamdulillah," imbuhnya.

Baca Juga: 'Sefrekuensi Sama Nahyan' Tingkah Aktif Anak Bontot Sandra Dewi Saat Diajak Foto Bareng Keluarga: Untung Bapakmu Sabar Nak

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. (Instagram/erinagudono)
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. (Instagram/erinagudono)

Kaesang menyatakan bahwa hingga menjadi presiden pun Jokowi tak pernah memberikan oleh-oleh saat berpergian.

Satu-satunya oleh-oleh yang dia terima adalah telur asin dari Brebes.

"Mentok-mentok itu juga kemarin ya pas ke Brebes sama kemana gitu, jadi dia bawa telur asin nih cuma telur asin, sama beli sirsak enggak tahu dari mana terus dijus," ungkap Kaesang.

"itu mah di warteg depan juga ada," kata Irfan Hakim menimpali.

Jokowi dan Kaesang vlog. (YouTube/Kaesang)
Jokowi dan Kaesang vlog. (YouTube/Kaesang)

Video yang diunggah di kanal YouTube itu sontak mengundang berbagai respons dari warganet.

Baca Juga: Hari Ini Roy Suryo Hadapi Vonis Kasus Meme Stupa Mirip Jokowi

"Ngakak, benar-benar ini bapaknya enggak mau bermewah-mewah, tidak berfoya-foya kayak konglomerat atau pejabat tinggi lain," komentar warganet.

"Lucu emang Pak Jokowi, semoga selalu dilindungi Allah, diberi kesehatan semua keluarga bapak Jokowi," imbuh warganet lain.

"Kesederhanaan itu bisa buat kita sadar menikmati hidup bahagia," tambah lainnya.

"Kasihan Mas Kaesang enggak pernah dapat oleh-oleh," tulis warganet di kolom komentar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI