Kekinian, Eli meminta pihak wanita mengembalikan uang mahar Rp35 juta. Sebab ia dan keluarga merasa sakit hati telah dibentak hanya karena belum memberikan uang tambahan pernikahan sebesar Rp700 ribu.
Eli juga mengaku sebelumnya pihaknya sudah memberikan keringanan kepada mantan calon menantunya. Ia hanya meminta Dona mengembalikan Rp6,7 juta serta emas dua suku (sekitar 13,4 gram) yang telah diberikan oleh Anjas.
Di sisi lain, Eli juga menilai Dona tidak mempersiapkan acara pernikahan dengan baik. Padahal pihaknya sudah memberikan uang yang bisa menciptakan acara mewah. Atas dasar hal ini, ia merasa dirugikan.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti