Misteri Senyum Dan Anggukan Jokowi Tanggapi Isu Reshuffle Menteri NasDem

Bangun Santoso Suara.Com
Selasa, 27 Desember 2022 | 05:15 WIB
Misteri Senyum Dan Anggukan Jokowi Tanggapi Isu Reshuffle Menteri NasDem
Presiden Joko Widodo atau Jokowi tertawa saat ditanya awak media terkait rencana merombak kabinet atau reshuffle di Stasiun Manggarai, Jakarta, Senin (26/12/12022). (YouTube Sekretariat Presiden)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali membuat publik bertanya-tanya terkait panasnya isu reshuffle yang disebut-sebut bakal menyasar jajaran menteri dari Partai NasDem. Terkini, sang Presiden memberikan respons misterius yakni cuma tersenyum dan mengangguk.

Presiden Jokowi kembali dicecar awak media seputar kemungkinan adanya reshuffle kabinet di jajaran menterinya saat meresmikan pengembangan Stasiun Manggarai tahap I, Senin (26/12/2022) kemarin.

Menjawab pertanyaan itu, Jokowi hanya tersenyum sembari berkata "Ya dengar (isu reshuffle)," ujarnya sembari tertawa kecil.

Sejumlah awak media kembali bertanya siapa saja menteri yang bakal di-reshuffle kali ini, apakah termasuk Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dan juga Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya?

Lagi-lagi Jokowi hanya tertawa kecil mendengar pertanyaan awak media itu.

Namun, saat ditanya soal kisi-kisi reshuffle, Jokowi menjawab dengan bahasa isyarat oke dengan kedua tangannya.

"Cluenya.... Ya udah," ucap Jokowi sembari menggerakan kedua tangannya.

Isyarat akan adanya reshuffle kabinet sebelumnya dilontarkan Jokowi saat meresmikan Bendungan Sukamahi di Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Jumat (23/12/2022).

"Mungkin" ujar Jokowi menjawab pertanyaan awak media seputar adanya hasil survei yang menyebut publik menginginkan ada evaluasi menteri.

Baca Juga: Arsul Sani Tak Mau Ambil Pusing Soal Isu Reshuffle Kabinet: PPP Tidak Khawatir

Meski demikian, Jokowi tak menjawab ketika ditanya kapan reshuffle bakal dilakukan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI