Suara.com - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil belum juga mengungkapkan partai politik mana yang akan menjadi tempat dirinya berlabuh menjelang Pemilihan Presiden atau Pilpres 2024. Setidaknya ada dua parpol yang sudah tidak sabar menyambut kehadiran Ridwan Kamil.
Dua parpol yang dimaksud ialah PAN dengan Partai Golkar. Wakil Ketua Umum PAN, Yandri Susanto tidak menampik kalau pihaknya menginginkan Ridwan Kamil untuk bergabung.
"Kita juga mau narik RK (Ridwan Kamil)," tegas Yandri melansir WartaEkonomi--Jaringan Suara.com, Selasa (20/12/22).
Yandri tidak yakin kalau Ridwan Kamil bakal berlabuh ke Partai Golkar. Justru ia lebih sering mendengar isu kalau Ridwan Kamil akan bergabung ke PAN.
"Setahu saya RK masuk PAN. Setahu saya. Isunya gitu. Artinya masih isu juga kan di Golkar," ujarnya.
Dalam kesempatan terpisah, Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto meyakini kalau Ridwan Kamil akan bergabung ke partai yang dipimpinnya.
Itu diyakini Airlangga setelah Ridwan Kamil bergabung ke salah satu organisasi pendiri Partai Golkar yakni Kosgoro 1957.
"Kami masih tunggu, sudah masuk Kosgoro, tinggal masuk Golkar," ujar Airlangga.
Baca Juga: Bikin Haru! Ternyata Makam Eril Anak Ridwan Kamil Ada Penunggunya