Peneliti Pusat Riset Antariksa BRIN menjelaskan, dampak dari fenomena solstis ini tak seperti yang beredar di sosial media yang menyebutkan akan terjadi bencana alam. Fenomena solstis ini tak memiliki dampak bencana alam ekstrim seperti banjir rob, longsor, tsunami maupun gempa bumi.
"Dampak solstis yang dirasakan oleh manusia tentu tidak seekstrem yang dinarasikan seperti pada imbauan yang disinformatif dan menyesatkan. Sekalipun di hari terjadi solstis ini terjadi letusan gunung berapi, gempa bumi, tsunami maupun banjir rob, fenomena-fenomena tersebut sama sekali tidak berkaitan dengan solstis dikarenakan solstis merupakan fenomena murni astronomis yang juga dapat memengaruhi iklim dan musim di Bumi," tutur Peneliti Pusat Riset Antariksa BRIN
Demikian penjelasan mengenai tanggal 21 Desember hari apa lengkap dengan informasi tentang apa itu solstis, penyebab, dan apakah bahaya atau tidak. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Ulil Azmi