Suara.com - Sebuah rekaman video memperlihatkan seorang pria diduga Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ) membacok pria di jalan. Video tersebut viral di media sosial.
Berdasarkan video yang diunggah lewat akun Twitter dengan nama @acanzra, terlihat seorang pria yang tak diketahui namanya sedang mengayunkan senjata tajam yang digenggamnya berjenis golok.
Di hadapan terduga pelaku tersebut tampak pria setengah telanjang yang sedang duduk di pinggir jalan. Korban seperti sudah tak berdaya karena mendapat sabetan bertubi-tubi hingga akhirnya terkapar di tanah.
Terlihat warga di lokasi kejadian namun tak berani mendekati terduga pelaku.
Baca Juga: Lensa AI yang Tengah Viral Dipermasalahkan Sebagian Pihak, Sebut Hasil Curian dan Merugikan Seniman
Kemudian pada video, terlihat seorang anggota polisi memperingati terduga pelaku agar menjatuhkan senjatanya, namun terduga pelaku masih asyik membabi buta tubuh korban. Polisi terpaksa melepaskan tembakan ke arah terduga pelaku.
Namun pelaku masih bisa bangun hingga harus ditembak beberapa kali.
Informasinya, insiden berdarah-darah itu sendiri terjadi di Jalan Panglima Sudirman, Desa Kebonagung, Kecamatan Kraksaan, Probolinggo, Jawa Timur pada Jumat, (16/12/2022) sekitar pukul 08.30 WIB.
Terduga pelaku diketahui berinisial EF (36), sementara korban berinisial S yang diduga juga merupakan ODGJ.
Kronologi yang dihimpun dari beberapa sumber, mulanya terduga pelaku diantarkan pulang oleh ambulans Puskesmas Banyuanyar ke rumahnya di Jl. Taman Desa Paiton Kec. Paiton karena mengamuk.
Baca Juga: Dituduh Gunakan Fasilitas Negara, Pernikahan Kaesang dan Erina Bakal Diperiksa KPK?
Tiba di Desa Randumerak, pelaku mengambil pisau milik penjual bambu di pinggir jalan dan sempat mengambil sepeda ontel petani di pinggir jalan kemudian jalan ke arah barat.
Sekitar pukul 08.30 wib, terduga pelaku tiba di Kantor Shopee Express Desa Kebonagung Kec. Kraksaan Kab. Probolinggo, kemudian membacok salah satu petugas kurir dan mengambil motornya.
Kemudian pelaku menaiki sepeda motor ke arah barat dan setibanya di timur Pabrik Sampoerna, terduga pelaku menghampiri orang yang duduk-duduk di pinggir jalan (diduga orang gila) kemudian pelaku langsung membacok orang tersebut secara bertubi-tubi dan datang petugas kepolisian.