Kelakar Hasto PDIP Sindir Warna Biru, Jadi Penyebab Kekalahan Kroasia Vs Argentina

Kamis, 15 Desember 2022 | 07:50 WIB
Kelakar Hasto PDIP Sindir Warna Biru, Jadi Penyebab Kekalahan Kroasia Vs Argentina
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan. (Suara.com/Bagaskara)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sebelumnya, Hasto memuji Partai Amanat Nasional atau PAN sebagai partai yang memiliki warna biru yang cerah. Ia mengaku miliki kedekatan dengan partai besutan Zulkifli Hasan tersebut.

Hal itu disampaikan Hasto saat menjadi pembicara dalam acara diskusi bertema Suksesi Kepemimpinan 2024 yang digelar oleh PP Muhammadiyah dalam menyambut Muktamar Muhammadiyah, Selasa (15/11/2022).

Awalnya Hasto menyapa para narasumber diantaranya Sekjen PAN Eddy Soeparno, Wakil Ketua Umum DPP PPP Arsul Sani dan Rektor Universitas Muhammadiyah Ma'mun Murod. Eddy disapa lebih dulu oleh Hasto dengan kelakar.

"Yang saya hormati mas Eddy Soeparno Sekjen PAN ini orang sering sebut Sekjen PAN ini BC birunya cerah hehe," kata Hasto.

Hasto mengaku sangat bersahabat dengan Eddy, bahkan kerap kali melakukan diskusi.

"Jadi sahabat baik kita sering berdiskusi bersepeda bersama. Apalagi kalau masuk Muhammadiyah dia makin cerah," ungkapnya.

Selain itu Hasto juga turut menyapa Arsul Sani. Ia mengaku banyak berdiskusi dengan Arsul kala sama-sama mendukung Jokowi-Maruf di pemilihan presiden.

"Kiyai Arsul Sani terimakasih Kiyai ini juga teman berdiskusi pada saat Pilpres saling berjuang bahu membahu sangat cocok kerja sama dengan kiyai Arsul sani ini," tuturnya.

Hasto juga kemudian menyapa Ma'mun Murod dalam kesempatan yang sama.

Baca Juga: Bambang Pacul Tak Mau PDIP Bernasib Seperti Timnas Jerman di Piala Dunia 2022

Adapun Hasto usai acara dirinya menjelaskan soal maksud ucapanya PAN sebagai partai biru cerah. Ia mengaku pernyataannya tersebut bukan menyindir partai-partai berwarna biru lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI