Punya Gedung Sendiri, Mengapa Jokowi Tak Gelar Ngunduh Mantu Kaesang di Graha Saba Buana?

Farah Nabilla Suara.Com
Minggu, 11 Desember 2022 | 11:29 WIB
Punya Gedung Sendiri, Mengapa Jokowi Tak Gelar Ngunduh Mantu Kaesang di Graha Saba Buana?
Potret Ngunduh Mantu Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. (Dok: YouTube/ Presiden Joko Widodo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ada yang berbeda dari acara ngunduh mantu anak bungsu Presiden Joko Widodo, yakni Kaesang Pangarep, dengan kedua kakaknya, Gibran Rakabuming Raka dan Kahiyang Ayu dulu. Perbedaan tersebut terletak pada lokasinya.

Dulu, pernikahan Gibran Rakabuming Raka dan Kahiyang Ayu dilangsungkan di Graha Saba Buana Solo, yang merupakan gedung pertemuan milik Jokowi. Sementera Kaesang dan istrinya, Erina Gudono menggelar acara ini di Pura Mangkunegaran.

Ngunduh mantu Kaesang Pangarep dan Erina Gudono digelar pada Minggu (11/12/2022) hari ini. Jokowi juga rupanya memilik alasan tersendiri mengapa acara anak bungsunya tidak dilangsungkan di gedung milik sendiri.

Usut punya usut gedung tersebut sebelumnya sudah dipesan oleh orang lain. Untuk itu, Jokowi memilih lokasi berbeda dalam melangsungkan acara ngunduh mantu Kaesang.

Baca Juga: Ayu Dewi Pamer Momen Nge-MC di Nikahan Kaesang-Erina, Banjir Pujian Publik: Bu Ayu Kelasnya Beda Sama yang Sana

"Ya karena gedungnya kepake, sebetulnya kita kan punya gedung sendiri yang dulu Gibran, Kahiyang, juga di situ. Tapi sudah di-booking oleh masyarakat yang lain," kata Jokowi, mengutip video yang diunggah akun Instagram @ga.nusantara, Senin (5/12/2022).

Meski gedung pertemuan tersebut milik sendiri, Jokowi mengatakan tidak bisa seenaknya membatalkan acara orang lain yang sudah memesannya terlebih dulu. Jadi, alangkah lebih baik acara anaknya digelar di tempat lain.

"Ya kita nggak bisa, masa harus mentang-mentang punya sendiri langsung dipindah hari kan nggak bisa," ujar Jokowi.

Sementara itu, ribuan masyarakat Solo menyambut meriah kedatangan Kaesang dan Erina. Hari ini juga diketahui akan diadakan pestra rakyat. Sementara tamu undangan yang hadir dalam ngunduh mantu diperkirakan sebanyak 3000 orang.

Angka itu diketahui dari cuitan Kaesang melalui akun Twitternya, @kaesangp, saat membalas komentar seorang warganet. Namun, benar tidaknya jumlah tersebut masih belum bisa dikonfirmasi.

Baca Juga: Mantan Mentan Era Jokowi Dukung Anies Baswedan: Karakternya Jujur

"Capek woi, walaupun cuma 150 undangan. Besok 3.000 undangan jadi harus istirahat," tulis Kaesang.

Di sisi lain, banyak masyarakat memadati sejumlah stan makanan yang dibagikan gratis saat tasyakuran pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Minggu (11/12/2022) pagi. Terlihat tidak ada antrean yang teratur dari sejumlah stan yang berlokasi di depan Stadion Sriwedari.

Adapun stan makanan yang tersedia dalam acara tersebut diantaranya sang pisang, yang ayam, mangkokku, asinan legenda, sorghum foods, PMMP, tricks potato crispy, dan lets toast. Para warga mengantre untuk menerima makanan gratis itu.

Sama seperti akad Sabtu (10/12/22) kemarin, acara ngunduh mantu Kaesang Pangarep dan Erina Gudono juga disiarkan langsung oleh sejumlah stasiun televisi dan kanal Youtube Presiden Joko Widodo.

Kontributor : Xandra Junia Indriasti

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI