Suara.com - Libur natal dan tahun baru sudah di depan mata. Anda pasti tak ingin terlambat untuk menjadwalkan liburan akhir tahun nanti. Namun, apakah ada cuti bersama natal 2022? Simak penjelasannya di sini.
Akhir tahun merupakan momen yang ditunggu-tunggu karena terdapat libur natal dan tahun baru yang berdekatan. Momen ini dapat digunakan untuk berlibur dan berkumpul bersama keluarga tercinta.
Agar Anda lancar dalam merencanakan liburan akhir tahun yang ditunggu-tunggu ini, simak jadwal libur dan cuti bersama 2022 berikut.
Cuti bersama natal 2022
Baca Juga: Jelang Nataru, Korlantas Siapkan Pengamanan dan Pelayanan untuk Masyarakat Indonesia
Cuti bersama ditetapkan bedasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri, yakni Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
Dalam SKB No 375 Tahun 2022 No 1 Th 2022, dan No 1 Th 2022 tentang Perubahan Atas Keputusan Bersama Menag, Menaker, Menteri PANRB No 963 Th 2021, No 3 Th 2021, No 4 Th 2021 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2022, disebutkan bahwa libur nasional natal berlangsung pada hari Minggu (25/12/2022).
Jadi, pertanyaan apakah ada cuti bersama natal 2022 dapat dijawab dengan 'tidak ada'. Libur natal hanya berlangsung selama satu hari yakni tanggal 25 Desember.
Berdasarkan SKB 3 Menteri No 1066/2022, No 03/2022 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2023, disebutkan bahwa tak ada libur cuti bersama perayaan Tahun Baru 2023.
Meski tidak ada libur cuti bersama natal 2022, Anda dapat merencanakan cuti untuk berlibur bersama keluarga.
Baca Juga: Mendekati Tahun Baru, 4 Jalur Alternatif Jakarta-Bandung Anti Macet
Ada banyak hal yang dapat Anda lakukan untuk memeriahkan momen natal 2022 ini. Salah satunya menonton film.
Bocoran 5 Film Natal Terbaru dan Tayang di Netflix
1. Action Pack Saves Christmas
Ingin nonton animasi? Jangan khawatir! Netflix akan menayangkan film natal terbaru Action Pack Saves Christmas pada 28 November nanti. Bersama Sinterklas, anggota kelompok Action Pack berusaha menyelamatkan kota dari Teddy Von Taker yang ingin merenggut keceriaan orang-orang di Hari Natal.
2. Christmas on Mistletoe Farm
Selanjutnya ada film Christmas on Mistletoe Farm yang baru tayang perdana pada 23 November 2022, tentunya hanya di Netflix. Christmas on Mistletoe Farm akan menghadirkan kisah keluarga yang tinggal di desa kecil setelah mendapat warisan sebuah peternakan.
3. Christmas Full of Grace
Kisah cinta Carlinhos yang diselingkuhi kekasihnya di malam natal akan dihadirkan dalam film Christmas Full of Grace pada 30 November nanti. Carlinhos kemudian bertemu dengan Grace yang mau menjadi pacar palsunya. Menarik, bukan? Jangan lupa nonton di Netflix ya!
4. Falling for Christmas
Falling for Christmas bisa menjadi film pilihan menghabiskan libur natal untuk kamu penyuka genre komedi romantis.
5. Scrooge: A Christmas Carol
Scrooge: A Christmas Carol akan menghadirkan 3 hantu yang hadir di malam Natal. Hantu-hantu tersebut rupanya muncul di depan pria kaya raya yang menolak membantu orang-orang di sekitarnya. Tenang saja, Scrooge: A Christmas Carol bukan film horor kok, melainkan animasi! Scrooge: A Christmas Carol baru tayang pada 2 Desember 2022.