Dengan Modal Selang Selidi, Satpam Berusaha Padamkan Api di Kantor Kemenkumham

Kamis, 08 Desember 2022 | 14:41 WIB
Dengan Modal Selang Selidi, Satpam Berusaha Padamkan Api di Kantor Kemenkumham
Gedung Kemenkumham, Kuningan, Jakarta Selatan kebakaran. (tangkapan layar/ist)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kebakaran terjadi di kantor Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) pada Kamis (8/12/2022). Saat api di lantai lima kantor Kemenkumham berkobar, satpam yang bekerja di sana langsung berusaha memadamkan api dengan modal selang selidi.

Selang kecil tersebut menjadi pertolongan pertama yang dilakukan untuk memadamkan api. Namun, selang tipis tersebut tak mampu memandamkan api yang terus berkorban.

Beruntung, setelah menunggu kurang lebih satu jam, datang 25 unit mobil pemadam kebakaran beserta petugasnya yang langsung bergerak memadamkan api.

Sementara itu, Koordinator Humas Sekretariat Jenderal Kemenkumham, Tubagus Erif Faturahman menjelaskan bahwa kebarakan terjadi di bagian gudang. Adapun gudang tersebut menyimpan sejumlah barang milik negara.

Baca Juga: Sebelum Berkobar Pegawai Dan Sekuriti Sempat Berusaha Padamkan Api Di Kantor Ditjen Imigrasi Kemenkumham

“Bagian yang kebakaran ada di Gedung Sentra Mulya Kemenkumham. Gudang penyimpanan barang milik negara, arsip lama, separuh di situ,” terang Erif kepada wartawan seperti dikutip Pantau.com -- jaringan Suara.com, Kamis (8/12/2022).

Meski gudang berisi barang-barang milik negara terbakar, Erif menerangkan bahwa barang-barang tersebut kebanyakan sudah lama. Ia juga menerangkan barang-barang yang merupakan arsip negara itu aman.

“Itu gudang penyimpanan BMN, Barang Milik Negara. Barang-barang yang sudah lama, untuk arsip kita alhamdulillah aman ada di tempat lain,” tambahnya.

Erif menegaskan hingga saat ini pihaknya masih belum mengetahui penyebab kebakaran. Walau begitu, pihaknya akan segera melakukan pemeriksaan.

“Äsal muasal api, masih pemeriksaan ya. Kami belum bisa pastikan di mana sumbernya," tandasnya.

Baca Juga: Kemenkumham: Tak Ada Arsip Penting yang Terbakar di Gudang Lantai 5

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI