Suara.com - Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono turut menyaksikan proses Perusahaan Air Minum (PAM) Jaya merekrut ribuan karyawan PT PAM Lyonnaise Jaya (Palyja) dan PT Aetra Air Jakarta. Ia menyebut mereka yang direkrut merupakan bagian dari yang beruntung.
Heru mengatakan, ada 1097 karyawan dari dua perusahaan itu yang direkrut ke BUMD tersebut. Mereka merupakan pekerja tingkat manajer hingga staf.
"Bapak-bapak, ibu-ibu mulai hari ini ya level manajer, unsur supervisor, staf, menjadi karyawan PAM jaya (berasal) dari Palyja dan Aetra," ujar Heru di acara perekrutan karyawan Aetra dan PAM Jaya di Jakarta Timur, Rabu (7/12/2022).
Ia menyebut perekrutan ini merupakan kebijakan dari Pemerintah Daerah agar layanan PAM Jaya tetap berjalan setelah swastanisasi air berakhir pada 31 Januari 2023 mendatang. Kepala Sekretariat Presiden itu menyebut mereka beruntung karena situasi saat ini sedang sulit.
"Di situasi yang seperti ini, rekan rekan sekalian, bagian dari yang merasa sangat beruntung, kebijakan pemerintah daerah bersama PAM jaya merekrut atau bisa bergabung di PAM Jaya, saya ucapkan selamat," ucapnya.
Heru lantas berharap para karyawan baru PAM Jaya ini bisa langsung bekerja maksimal menjalankan layanan air bersih untuk warga Jakarta. Ia juga mengingatkan agar melayani masyarakat dengan ramah dan senyum.
"Tugas bapak ibu berikutnya adalah melayani dengan senyum masyarakat, pasti banyak protes dari masyarakat terutama di Jakarta Utara, Jakarta Barat, bisa untuk melayani dengan baik," pungkasnya.
Perusahaan Air Minum (PAM) Jaya merekrut 1097 karyawan PT PAM Lyonnaise Jaya (Palyja) dan PT Aetra Air Jakarta. Hal ini dilakukan seiring dengan berakhirnya swastanisasi air pada 31 Januari 2023 mendatang.
Perekrutan ribuan karyawan Palyja dan Aetra ini dilakukan dalam acara “Penandatanganan Offering Letter dan Pembukaan Rekening Bank DKI, serta Penerimaan Kartu BPJS Ketenagakerjaan dan Kesehatan” di Pegasus Hall Jakarta International Equastrian Park Pulomas, Jakarta Timur, Rabu (7/12/2022) hingga Jumat (9/12/2022).
Baca Juga: Swastanisasi Air Berakhir 31 Januari 2023, 1.097 Karyawan Palyja dan Aetra Direkrut PAM Jaya
Direktur Utama PAM Jaya, Arief Nasrudin mengatakan nasib para karyawan Palyja dan Aetra ini sempat menjadi pertanyaan. Pasalnya, setelah swastanisasi air berakhir dua perusahaan itu tak lagi beroperasi di Jakarta dan semua pelayanan air bersih dilakukan PAM Jaya.