Profil dan Rekam Jejak Wahyu Iman Santoso, Hakim yang Semprot Bripka Ricky

Wahyu Iman Santoso menjadi sorotan setelah menyemprot Bripka RR karena dinilai berbohong. Berikut ini profil dan rekam jejaknya.
Wahyu juga pernah menjadi Ketua Pengadilan Tarakan, Kalimantan Timur. Kemudian sebelumnya, Wahyu Iman Santoso menjabat sebagai Wakil Ketua Pengadilan Negeri Karanganyar, Jawa Tengah.
Tak hanya itu, Wahyu Iman Santoso juga pernah menjabat sebagai Ketua Pengadilan Negeri Kelas 1A Batam. Ia pun terlihat kerap menyuarakan kasus yang sedang terjadi di Indonesia yakni terkait perceraian yang marak.
Rekam jejaknya tak hanya itu, melansir dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) yang disajikan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Wahyu Iman Santoso juga pernah menjabat sebagai Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Pekanbaru, Ketua Pengadilan Tinggi Surabaya, Ketua Pengadilan Tinggi Samarinda, Hakim atau Wakil Ketua Pengadilan Negeri Pasarwajo.
Kontributor : Annisa Fianni Sisma
Baca Juga: Beda Nasib Terkini Ferdy Sambo dan Richard Eliezer: Makin Gemoy vs Bikin Anak Kangen