Jokowi Mau Mantu, Bolehkan Kasih Sumbangan Di Pernikahan Kaesang-Erina?

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 05 Desember 2022 | 11:03 WIB
Jokowi Mau Mantu, Bolehkan Kasih Sumbangan Di Pernikahan Kaesang-Erina?
ILUSTRASI: Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi saat bertakziah ke rumah duka eks Menteri ATR/BPN Ferry Mursyidan Baldan di Kawasan Slipi, Jakarta Barat, Jumat (2/12/2022) malam. [Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

"Termasuk pola-pola pengamanan beberapa jalur nanti akan dijadikan objek one gate system atau sistem pengamanan yang hanya memiliki satu pintu utama. Jadi tidak ada wilayah Pura Mangkunegaran yang sebagai ring satu ada jalur yang kroscek," kata Kapolda.

Oleh karena itu, kata Kapolda pada H-5 resepsi atau Senin (5/12), akan melakukan sosialisasi terkait dengan pengalihan arus yang tidak mengganggu aktivitas masyarakat di wilayah Solo.

Dirlantas Polda Jateng dan Kapolres akan melakukan sosialisasi. Pada prinsipnya jajaran Polresta Surakarta yang dibeck up oleh Polda Jateng sudah disiapkan termasuk rencana kontidensi seperti dari keterlibatan personel, ploting anggota, pengalihan arus dan tempat parkir sudah disiapkan," kata Kapolda.

Kedatangan tamu diperkirakan sebanyak 6.000 orang termasuk dari bandara dan yang sudah di hotel. Sesuai kebijakan hasil rapat ada tamu yang disiapkan dengan bus di masing-maisng penginapan.

Ada tamu yang dibawa langsung masuk ke Mangkunegaran dan yang disiapkan parkir di Benteng Vastemburg dan Stadion Manahan, kemudian dibawa dengan bus ke Pura Mangkunegaran. Jumlah bus yang disiapkan sekitar 220 unit untuk mengantar para tamu ke Mangkunegaran.

Kepala Bidang Humas Polda Jateng Kombes Pol M Iqbal Alqudusy mengatakan personel yang dilibatkan dalam kegiatan pengamanan berasal dari seluruh satuan kepolisian di Jajaran Polda Jawa Tengah.

"2.188 personel itu, akan dibagi dalam 5 satgas dan akan ditugaskan untuk mengadakan pengamanan di lima titik yaitu lokasi siraman di kediaman Presiden, lokasi start kirab di Loji Gandrung, Rute Kirab Jalan Slamet Riyadi serta Pura Mangkunegaran," kata Kabidhumas.

Sementara itu, untuk posko kegiatan, kata dia, Polda Jateng menyiapkan tiga posko di Benteng Vastenburg, Pura Mangkunegaran dan Traffic Management Center (TMC) Polresta Surakarta. Kesemua posko dilengkapi alat komunikasi canggih termasuk sarana pemantauan CCTV dan ambulance

"Secara umum, Polri khususnya Polda Jateng sudah menyiapkan personil dan sarana untuk pengamanan dan kelancaran kegiatan, pada pelaksanaannya nanti kami akan bersinergi dengan semua komponen yang terlibat termasuk dengan Pemkot Surakarta dan unsur TNI," katanya.

Baca Juga: Bukan Berlian dan Mobil Mewah, Mahar Kaesang Pangarep untuk Erina Gudono Ternyata Barang Ini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI