Jokowi Mau Mantu, Bolehkan Kasih Sumbangan Di Pernikahan Kaesang-Erina?

Bangun Santoso Suara.Com
Senin, 05 Desember 2022 | 11:03 WIB
Jokowi Mau Mantu, Bolehkan Kasih Sumbangan Di Pernikahan Kaesang-Erina?
ILUSTRASI: Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi saat bertakziah ke rumah duka eks Menteri ATR/BPN Ferry Mursyidan Baldan di Kawasan Slipi, Jakarta Barat, Jumat (2/12/2022) malam. [Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Acara pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi bakal dihelat tanggal 10-11 Desember 2022 mendatang. Acara pernikahan Kaesang Pengarep dengan Erina Gudono disebut bakal mengundang sekitar 6.000 tamu.

Lantas, apakah boleh memberikan sumbangan saat acara pernikahan Kaesang Pengarep dengan Erina Gudono?

Sang kakak Kaesang yang juga Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming menegaskan, acara pernikahan adiknya tidak menerima sumbangan. Di mana hal itu sudah dilakukan sejak dirinya menikah dengan Selvi Ananda.

"Iya memang (tidak menerima sumbangan). Zamanku kan yo ra (tidak) menerima sumbangan, nggak ada sumbangan ya, nggak usah bawa (sumbangan," ujar Gibran kepada awak media di Balai Kota Solo, Senin (5/12/2022).

Dia menjelaskan, acara pernikahan Kaesang-Erina tidak menerima sumbangan karena status sang ayah yakni Presiden Jokowi merupakan Kepala Negara. Selain itu, keluarganya juga tidak ingin merepotkan para tamu.

"Kita didatangi tamu undangan bisa rawuh (datang) saja sudah senang," ucapnya.

Dijaga Ribuan Aparat

Sebelumnya, Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi mengatakan, dirinya bersama Wakapolda, Kapolresta Surakarta dan Kapolres di Soloraya melakukan rapat analisis dan evaluasi (Anev) terkait pengamanan tamu persiapan acara pernikahan ngunduh mantu putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono di Kota Surakarta, Minggu (11/12).

"Jadi untuk Soloraya memang melakukan kegiatan prefentif menjelang pelaksanaan pernikahan Kaesang- Erina. Aparat keamanan melakukan kegiatan kepolisian yang ditingkatkan (KKYD) di Soloraya mulai dari Sragen, Karanganyar, Boyolali, Sukoharjo, Klaten dan Wonogiri," ujar Kapolda di Solo, Sabtu (4/12/2022).

Baca Juga: Bukan Berlian dan Mobil Mewah, Mahar Kaesang Pangarep untuk Erina Gudono Ternyata Barang Ini

Setelah itu, pihaknya juga melakukan kegiatan Tactical Floor Game (TFG), dimana yang dilakukan perencanaan jalur mulai dari kedatangan tamu dan menginap di hotel kemudian pergerakan tamu sampai di tempat resepsi Pura Mangkunegaran.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI