Pria Pengidap Stroke Guling-gulingan Diserbu Kawanan Lebah di Buperta Cibubur, Ternyata Awalnya Usir Monyet

Minggu, 04 Desember 2022 | 18:56 WIB
Pria Pengidap Stroke Guling-gulingan Diserbu Kawanan Lebah di Buperta Cibubur, Ternyata Awalnya Usir Monyet
Pria Pengidap Stroke Guling-gulingan Diserbu Kawanan Lebah di Buperta Cibubur, Ternyata Awalnya Usir Monyet.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Satu warga dilarikan ke RS Polri usai diserang sekawanan lebah di kawasan Bumi Perkemahan dan Graha Wisata Pramuka Cibubur (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur. Peristiwa ini dipicu adanya salah satu warga yang tanpa sengaja memukul sarang lebih saat hendak mengusir monyet.

"Korban Pak Wardi 38 tahun dirawat di RS Polri," kata Kasi Oprasonal Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman kepada wartawan, Minggu (4/12/2022).

Menurut keterangan saksi, kata Gatot, salah satu warga tidak sengaja memukul sarang lebah saat hendak mengusir monyet.

"Ada seseorang yang akan mengusir monyet dengan menggunakan galah, namun tidak disengaja galah tersebut mengenai sarang lebah. Kemudian orang tersebut berlari ke arah keramaian (Danau Cibubur ) karena dikejar oleh lebah tersebut," tuturnya.

Baca Juga: Viral Pria Penderita Stroke Tak Berdaya saat Diserang Kawanan Lebah, Mengerang Kesakitan hingga Tengkurap di Tanah

Gatot menyebut pihaknya sempat berencana mengevakuasi sarang lebah tersebut. Namun pihak pengelola menolak.

"Pengelola menolak dilakukan evakuasi, karena lebah madu," ungkapnya.

Viral Pria Stroke Diserang Tawon

Peristiwa ini sebelumnya terekam kamera hingga videonya viral di media sosial. Video tersebut salah satunya diunggah akun Instagram @terangmedia. Dalam keterangannya disebut terjadi pada Minggu (4/12/2022) sekitar pukul 10.00 WIB pagi tadi.

"Para pengunjung berlarian dan sebagian ada yang nyebur ke danau," tulisnya.

Baca Juga: Lebah Serang dan Teror Warga Tuban, Sarangnya Pun Dibakar

Di sisi lain, pemilik akun @terangmedia menjelaskan salah satu juru parkir yang diduga menderita penyakit stroke tak berdaya saat diserang sekawanan tawon.

Dalam video terlihat pria tersebut tidak bisa melarikan diri saat diserang lebah. Bahkan dia sampai mengerang  kesakitan dengan kondisi tubuh tengkurap di tanah.

"Nahas seorang tukang parkir yang dikabarkan memunyai penyakit stroke tidak bisa lari ikut nyebur ke danau dan menyelamatkan diri," jelasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI