Viral Pria Penderita Stroke Tak Berdaya saat Diserang Kawanan Lebah, Mengerang Kesakitan hingga Tengkurap di Tanah
"Nahas seorang tukang parkir yang dikabarkan memunyai penyakit stroke tidak bisa lari ikut nyebur ke danau dan menyelamatkan diri."
Suara.com - Sekawanan lebah menyerang warga di sekitar Danau Jambore, Cimanggis, Depok. Beberapa warga dikabarkan melarikan diri dengan cara melompat ke danau.
Video terkait kejadian ini diunggah oleh akun Instagram @terangmedia. Dalam keterangannya disebut terjadi pada Minggu (4/12/2022) sekitar pukul 10.00 WIB pagi tadi.
"Para pengunjung berlarian dan sebagian ada yang nyebur ke danau," tulisnya.
Di sisi lain, pemilik akun @terangmedia menjelaskan salah satu juru parkir yang diduga menderita penyakit stroke tak berdaya saat diserang sekawanan tawon.
Baca Juga: Novel Rumah Lebah: Kisah Gadis Kecil yang Terobsesi dengan Ensiklopedia
Dalam video itu, pria tersebut tidak bisa melarikan diri saat diserang kawanan tawon. Bahkan, pria itu terlihat mengerang kesakitan hingga tengkurap di tanah saat diserang kawanan tawon.
"Nahas seorang tukang parkir yang dikabarkan memunyai penyakit stroke tidak bisa lari ikut nyebur ke danau dan menyelamatkan diri," jelasnya.
Suara.com telah mencoba mengonfirmasi terkait kebenaran kejadian ini kepada Kapolsek Cimanggis Kompol Ibrahim Joao. Namun hingga berita ini ditayangkan belum ada penjelasan dari yang bersangkutan.