Semobil Dampingi Yudo Margono Jalani Fit and Proper Test Calon Panglima TNI, Kapolri Ungkap Arahan Jokowi

Jum'at, 02 Desember 2022 | 14:24 WIB
Semobil Dampingi Yudo Margono Jalani Fit and Proper Test Calon Panglima TNI, Kapolri Ungkap Arahan Jokowi
Semobil Dampingi Yudo Margono Jalani Fit and Proper Test Calon Panglima TNI, Kapolri Ungkap Arahan Jokowi. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mendukung kelancaran Laksamana Yudo Margono dalam mengikuti uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test sebagai calon Panglima TNI.

Dukungan itu diberikan Listyo secara langsung dengan ikut mendampingi Yudo saat datang ke Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen Senayan. Listyo bahkan sampai masuk ke ruang Komisi I, mengantarkan Yudo.

Meski tidak ikut menemani proses fit and proper, Listyo melakukan salam komanda dengan Yudo yang segera melangsungkan uji kelayakan.

Dukungan kepada Yudo, kata Listyo ialah sebagai komitmen soliditas dan sinergitas TNI-Polri.

Baca Juga: Jalani Fit And Proper Tes di DPR, Yudo Margono Semobil Bareng Kapolri hingga KSAD Dudung

"Jadi hari ini sebagai komitmen kita untuk mewujudlan itu dan kita mendukung beliau untuk lancar," kata Listyo, Jumat (2/12/2022).

Listyo lantas menegaskan keikutsertaannya mendampingi Yudo hadir di DPR, yaitu guna menjaga soliditas dan sinergitas TNI-Polri sebagaimana arahan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Yang jelas sesuai dengan arahan bapak presiden, soliditas, sinergitas TNI-Polri tentunya harus semakin baik.

Bareng Semobil

Calon Panglima TNI Yudo Margono mendatangi gedung DPR RI, Jumat (2/12/2022), hari ini. Kedatangan Yudo untuk menjalani uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test di Komisi I, setelah menjadi calon tunggal Panglima TNI pilihan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Baca Juga: Jalani Fit and Proper Test, KSAL Yudo Margono Didampingi Tiga Panglima Sekaligus

Pantauan Suara.com, Yudo hadir pada pukul 13.07 WIB.

Tampak Yudo datang ke DPR tidak sendirian. Yudo didampingi oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Selain Listyo, dua kepala staf angkatan, yaitu KSAD Jenderal Dudung Abdurachman dan KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo ikut mendampingi.

Mereka semua hadir dalam satu rombongan. Bahkan keempatnya keluar dari satu mobil yang sama.

Yudo dan rombongan terlihat masuk dari lantai dua gedung Nusantara II DPR RI ri menuju ruang Komisi I.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI