Panitia Pemilih (Panlih) Muktamar ke-48 Muhammadiyah telah menetapkan secara resmi Haedar Nashir kembali terpilih sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah untuk periode 2022-2027.
Hal tersebut sudah diputuskan dalam Sidang Pleno VIII Muktamar Muhammadiyah yang dilaksanakan di Edutorium KH Ahmad Dahlan, UMS, pada hari Minggu (20/11/2022).
Dalam Pemilihan Ketum PP Muhammadiyah tersebut dari hasil rapat tertutup yang dilaksanakan oleh sebanyak 13 anggota PP Muhammadiyah yang berlangsung dengan waktu sekitar tiga jam.
Panlih secara resmi menetapkan kembali Haedar Nashir sebagai ketua umum. Ini merupakan kedua kalinya bagi Haedar Nashir terpilih sebagai Ketua Umum PP Muhammadiyah. Sementara itu, Sekretaris Umum (Sekum) PP Muhammadiyah dijabat oleh Abdul Mu’ti.
Diketahui, dalam Sidang Tanwir yang digelar pada hari Jumat (18/11/2022), Haedar Nashir berada pada urutan ketiga tertinggi dalam daftar Calon Anggota Tetap PP Muhammadiyah.
Ia berhasil mendapatkan suara hasil e-voting anggota PP Muhammadiyah sebanyak 175 suara.
Menjabat Ketua Umum PP Muhammadiyah selama dua periode berturut-turut, lantas seperti apakah sepak terjang dari Haedar Nashir tersebut? Simak informasi lengkapnya yang telah Suara.com rangkum dari berbagai sumber berikut ini.
Sepak Terjang Haedar Nashir
Haedar Nashir yang memiliki nama lengkap Prof. Dr. Haedar Nashir, M.Si ini tercatat sebagai Guru Besar di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY). Di universitas tersebut, Haedar Nashir mengampu Program Studi Ilmu Pemerintahan.
Sebelumnya, Ketua Umum PP Muhammadiyah tersebut pernah menempuh pendidikan S1 di STPMD Yogyakarta dengan mengambil Program Studi Ilmu Sosiatri.