Aksi nekat Farel tersebut ternyata dilihat oleh Jokowi dan akhirnya Jokowi mengajak Farel mengobrol sambil membawa dagangannya berupa telur yang berada di dalam toples.
Setelah itu, dagangan Farel dibawakan oleh tiga anggota Paspampres dan salah satunya membukakan toples berisi telur tersebut.
Jokowi tampak berbincang-bincang dengan Farel dan terdengar sempat bertanya mulai jam berapa bocah berkaos hitam itu mulai berjualan. Tak hanya itu, Farel pun menerima amplop dari Jokowi yang berisi uang Rp 50 ribu di dalamnya. Ia mengaku bahagia karena bisa bertemu Jokowi dan menerima uang dari orang nomor satu di Indonesia tersebut.
Kontributor : Dea Nabila