Blak-blakan Soal Sarapan Pagi Bareng Anak Jokowi, Anies: Tak ada Obrolan Khusus dengan Mas Gibran

Jum'at, 18 November 2022 | 17:06 WIB
Blak-blakan Soal Sarapan Pagi Bareng Anak Jokowi, Anies: Tak ada Obrolan Khusus dengan Mas Gibran
Gibran dan Anies Baswedan
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan buka suara terkait pertemuannya dengan Wali Kota Solo cum putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka. Sebab, banyak pihak yang kemudian menilai pertemuan itu sarat dengan muatan politik.

Anies mengaku, pertemuannya dengan Gibran hanya sebatas silaturahmi. Tak hanya itu, dia bersama Gibran membicarakan soal pengelolaan sebuah kota.

"Dan tidak ada (obrolan) yang khusus dengan Mas Gibran. Kemarin kami silaturahmi lebih banyak ngobrolin tentang pembangunan kota, penataan kota. Jadi percakapannya, percakapan tentang dua orang yang sama-sama pernah mengelola kota," papar Anies saat dijumpai di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (18/11/2022).

Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan buka suara terkait pertemuannya dengan Wali Kota Solo cum putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka. (Suara.com/Arga)
Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan buka suara terkait pertemuannya dengan Wali Kota Solo cum putra Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka. (Suara.com/Arga)

Bertemu Gibran

Anies sebelumnya bertemu Gibran di Novotel Hotel Solo, Selasa (15/11/2022) pagi. Keduanya terlihat makan pagi bersama di resto Novotel Hotel Solo.

Usai makan pagi bersama, keduanya kemudian menghadiri Haul Habib Ali bin Muhammad Al Habsyi di daerah Pasar Kliwon. Keduanya pun satu mobil perjalananan ke sana.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan jika pertemuannya dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka hanya sekedar silaturahmi saja.

Momen Gibran dan Anies bertemu (Twitter/ AniesBaswedan)
Momen Gibran dan Anies bertemu (Twitter/ AniesBaswedan)

"Alhamdulillah, pagi ini saya bersyukur bisa berada di Solo. Kami berencana menghadiri acara haul, dan pagi ini senang sekali bisa bersilahturahmi dengan Pak Wali Kota," ujar Anies saat ditemui usai bertemu Gibran di Novotel Hotel Solo, Selasa (15/11/2022).

Baca Juga: Belum Pikirkan Soal Cawapres, Anies Masih Tunggu Lawan Munculkan Nama Paslon

Anies mengatakan jika tadi hanya ngobrol santai saja sambil sarapan. Tidak ada obrolan khusus, hanya silahturahmi saja.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI