Kontroversi Lawas Kharisma Jati Terduga Hina Iriana Jokowi, Pernah 'Serang' Komikus Wanita dengan Karya Asusila

Jum'at, 18 November 2022 | 13:54 WIB
Kontroversi Lawas Kharisma Jati Terduga Hina Iriana Jokowi, Pernah 'Serang' Komikus Wanita dengan Karya Asusila
Permintaan Maaf Kharisma Jati (Facebook/KharismaJati)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok komikus Kharisma Jati tengah hangat dibicarakan saat ini usai diduga menghina Iriana Jokowi melalui akun Twitternya, @KoprofilJati.

Usut punya usut, sosok Kharisma Jati diungkap warganet pernah memiliki kontroversi komik asusila pada tahun 2016 silam.

Hal itu dibeberkan oleh akun bernama 'nabilatama' di sebuah forum Kaskus pada 01 November 2016 yang menceritakan konflik Kharisma Jati dengan seorang komikus perempuan dengan inisial SP.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, komik karya Kharisma Jati sangat berbeda pada umumnya. Sebab, isinya didominasi dengan isu-isu pembunuhan, seks, asusila, penyiksaan baik kepada perempuan maupun anak-anak, dan sebagainya.

Sementara itu, komikus SP dikabarkan khas dengan karyanya yang menggambarkan soal keceriaan anak kecil dan keluarga.

"Sedangkan SP lewat komiknya membahas tentang kehidupan anak kecil, keceriaan, slice of life, dan keluarga," tulis akun nabilatama.

"Karakter komik yang saling bertentangan antara komik Kharisma Jati dan komik SP sepertinya telah memasuki babak baru," lanjutnya.

Kharisma Jati dikabarkan secara eksplisit 'menyerang' komikus SP dengan membuat komik berisi tindakan asusila anak-anak.

Dalam komik buatan Kharisma Jati, anak-anak diminta untuk melakukan tindakan asusila dan direkam oleh seorang perempuan yang diduga mirip karya SP.

Baca Juga: Sosok Penghina Iriana Jokowi Dibongkar Warganet, Ternyata Seorang Kreator Komik Dewasa

"Komik Kharisma Jati yang menjadi kontroversial tersebut terdapat panel di mana ada tokoh perempuan (yang dianggap mirip tokoh SP) yang mengajak anaknya yang masih kecil untuk beradegan seksual dan direkam," tulis keterangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI