Mungil dan Cetar! Penampakan Pesawat Jokowi di Samping Milik Pemimpin Dunia

Penampakan pesawat Presiden RI yang paling mungil dan cetar saat bersebelahan dengan milik pemimpin dunia lainnya.
Suara.com - Penampakan pesawat yang dipakai Presiden RI Joko Widodo menuju lokasi konferensi tingkat tinggi atau KTT G20 di Bali menyita perhatian. Sebab, diantara milik pemimpin dunia lain, ukurannya paling mungil dan warnanya cetar.
Pesawat milik Indonesia yang berwarna merah itu tampak bersebelahan dengan pesawat pemimpin China. Sementara lokasinya kemungkinan berada di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali.
Foto pesawat itu diunggah oleh akun Twitter @/yusuf_dumdum yang diketahui merupakan salah satu relawan Jokowi. Ia menyebut pesawat milik Presiden RI paling kecil, tapi justru terlihat merona dan berani.
"Pesawat para pemimpin negara G20 terparkir di bandara Bali. Terlihat pesawat Presidensi G20 paling kecil tapi paling merah meronah dan berani," tulisnya pada Selasa (15/11/2022).
Baca Juga: Soal Pertemuan dengan Jokowi, Bahlil Tegaskan Jajaran Menteri Satu Komando di Bawah Prabowo
Cuitannya ini kemudian dibanjiri ribuan likes dan ratusan komentar dari warganet. Tak sedikit orang yang memberi penjelasan mengapa ukuran pesawat Indonesia lebih kecil ketimbang milik negara-negara lain.
Mereka menyebut bahwa pesawat itu biasa dipakai untuk perjalanan domestik, sehingga wajar apabila ukurannya kecil. Berbeda jika presiden akan bepergian ke luar negeri yang bisa lebih besar, seperti Boeing.
"Ya jelas kecil karena itu kan pesawat Kepresidenan untuk perjalanan domestik, sedangkan pesawat Kepresidenan RI untuk perjalanan internasional pasti berbadan besar B 777," jelas seorang warganet.
"Biasanya menggunakan pesawat Garuda Indonesia Boeing 777 300ER jika pergi kenegara yang jauh seperti ke Eropa dan Amerika," tulis warganet lain menambahkan.
Tak hanya itu, banyak warganet yang berkomentar nyinyir hingga mengucapkan terima kasih kepada Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) karena telah pesawat tersebut diketahui mulai ada sejak dirinya masih menjabat sebagai presiden.
Baca Juga: Pendidikan dan Karier Yakup Hasibuan, Jadi Tim Kuasa Hukum Jokowi
"Alhamdulilah..walau dibanding2kan dan tampak kecil tapi harus bangga punya pesawat kepresidenan.. terimakasih,bapak @SBYudhoyono," ujar salah satu warganet.