PM Inggris dan Kanada Nongkrong Hingga SBY-Mega Duduk Semeja, Ini Deretan Momen Unik Gala Dinner KTT G20

Farah Nabilla Suara.Com
Rabu, 16 November 2022 | 08:01 WIB
PM Inggris dan Kanada Nongkrong Hingga SBY-Mega Duduk Semeja, Ini Deretan Momen Unik Gala Dinner KTT G20
Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri duduk satu meja dengan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam acara agenda welcoming dinner KTT G20 yang berlangsung di Garuda Wisnu Kencana Cultural Park, Selasa (15/11/2022). (Twitter @/jansen_jsp)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
PM Kanada Justin Trudeau di Welcoming Dinner KTT G20. [Instagram/sekretariat.kabinet]
PM Kanada Justin Trudeau di Welcoming Dinner KTT G20. [Instagram/sekretariat.kabinet]

PM Kanada, Justin Trudeau juga mencuri perhatian saat dirinya memasuki area welcoming dinner KTT G20. Dirinya hadir mengenakan batik berwarna fuschia dengan gaya casual. Ia pun mendapat sambutan hangat dan sempat disoraki oleh kaum hawa dari media center karena gayanya tersebut membuatnya semakin terlihat tampan.

Artis Indonesia hibur para tamu

Untuk menghibur para pemimpin dunia, pelaksana KTT G20 juga menghadirkan berbagai artis untuk menghibur para tamu, seperti Andmesh Kamaleng dan Yuni Shara yang ikut tampil untuk menyanyikan lagu di hadapan para pemimpin dunia. 

Jokowi dan Iriana kompak gunakan baju tradisional Bali

Kekompakan juga terlihat dari Presiden dan ibu Negara Indonesia, Jokowi dan Iriana. Keduanya hadir menyambut para pemimpin dunia mengenakan baju adat khas Bali, Payas Agung lengkap dengan ornamen di kepala khas Bali. Penampilan keduanya pun juga mencuri perhatian karena terlihat sangat elegan dan merepresentasikan Indonesia.

Kontributor : Dea Nabila

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI