Survei PWS: Wong Cilik Pilih Prabowo di 2024, Kaum Pengangguran Minta Lapangan Pekerjaan Diperbanyak

Selasa, 15 November 2022 | 14:57 WIB
Survei PWS: Wong Cilik Pilih Prabowo di 2024, Kaum Pengangguran Minta Lapangan Pekerjaan Diperbanyak
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto unggul di survei PWS. [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lembaga survei Political Weather Stations (PWS) merilis hasil survei calon presiden (capres) yang menjadi pilihan masyarakat di 2024. Khususnya, bagi kelas menengah ke bawah seperti buruh, petani hingga kaum pengangguran atau wong cilik.

Berdasarkan tingkat elektabilitas, ada tiga nama yang menduduki posisi tiga teratas yakni Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan. Di mana, Prabowo memperoleh 29,5 persen suara, Ganjar 20,9 persen dan Anies 19,8 persen.

Sementara itu, jika berdasarkan data suara kaum tani yang dirilis oleh PWS maka hasilnya tetap Prabowo menempati posisi nomor wahid. Prabowo berhasil mendulang suara sebanyak 56,2 persen suara.

Sedangkan 38,3 persen kaum tani lainnya memilih nama capres seperti Ganjar dan Anies.

Peneliti PWS Sharazani menuturkan salah satu alasan kaum tani banyak memilih Prabowo ialah karena Prabowo pernah menjadi Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI).

"Pengalaman sebagai Ketua Umum HKTI ternyata membuat nama Prabowo sudah terlanjur lekat di hati kaum tani," ujar Sharazani dalam rilis hasil survei yang diadakan PWS bertajuk 'Calon Presiden dan Partai Politik Pilihan Masyarakat Bawah (Wong Cilik), Selasa (15/11/2022).

Selain itu, Prabowo juga disebut-sebut mampu menguasai suara buruh dengan jumlah suara 51,3 persen. Menurut Sharazani Prabowo bisa mensejaterahkan kaum buruh jika terpilih menjadi presiden di tahun 2024.

"Sebanyak 44,3 persen akan memilih capres-capres lain terutama Ganjar dan Anies dan sisanya 4,4 persen menjawab tidak tahu," ungkap Sharazani.

Bagi kaum pengangguran, menurut data survei PWS, Prabowo tetap menjadi pilihan utama. Di mana, Prabowo mampu mendapat 54,8 persen suara dari kaum pengangguran.

Baca Juga: Tekan Angka Pengangguran, Disnakertrans Purwakarta Siapkan Program Pelatihan Untuk Para Pencaker

"Kaum pengangguran nampaknya mengharapkan Prabowo jika jadi Presiden RI dapat menciptakan lapangan kerja lebih banyak dari yang sekarang," ujar Sharazani.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI